Sherina Munaf Dipanggil Polisi, Karena Ini!!

31 Shares

JAKARTA – Aktris dan Musisi Indonesia Sherina Munaf pada hari ini dipanggil oleh pihak kepolisian untuk memberikan keterangan terkait kucing-kucing milik Uya Kuya. Sebagai informasi, Sherina belakangan ini kerap kali vokal terhadap perkembangan pencarian kucing-kucing Uya Kuya yang hilang pasca rumahnya dijarah.

Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Alfian Nurrizal pun membenarkan kabar bahwa Sherina akan menerima surat klarifikasi.

- Advertisement -

“Betul kita akan melayangkan surat klarifikasi kepada yang bersangkutan,” Alfian Nurrizal, dikutip Holopis.com, Senin (8/9).

Alfian kemudian mengatakan bahwa surat klarifikasi itu dikirimkan hari ini dengan tujuan mendalami kucing yang diduga ia selamatkan. Proses ini juga dijelaskan sangat penting dan berhubungan dengan bukti terkait kasus penjarahan rumah Uya Kuya yang saat ini sedang diselidiki.

- Advertisement -

“Karena itu informasi kucing Uya Kuya. Betul tidaknya kita belum tahu, untuk tahu itu kita ahrus klarifikasi,” lanjutnya.

Sherina Selamatkan Kucing-kucing Uya Kuya

Sebelumnya, penyanyi Sherina membagikan momen ia menyelamatkan kucing-kucing Uya Kuya yang hilang pasca menjadi korban penjarahan warga. Sherina yang juga seorang pecinta kucing mengatakan ia langsung koordinasi dengan rescuer, untuk menjemput kucing yang ikut dicuri.

“Salah satu kucing dari rumah Uya Kuya ada yang rescue dan semalaman saya dan @indradiandra sudah koordinasi langsung dengan resucer. Pagi ini dijemput dan sekaarng kucing posisi aman, sedang saya foster,” kata Sherina di media sosial Thread @sherinamunaf.

Sherina mengatakan saat itu kucing yang ia rawat hanya salah satu dari sekian banyak yang diketahui hilang dari rumah Uya Kuya sesudah dijarah.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
31 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru