HOLOPIS.COM, PANGANDARAN – Mantan Menteri KKP, Susi Pudjiastuti malu-malu untuk membahas permasalahan politik saat kehadiran Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto di Pangandaran.

Padahal, saat kunjungan tersebut, Prabowo dan Susi sempat terlibat percakapan serius dalam kurun waktu yang cukup lama. Namun, Susi pun menampik bahwa ada tawaran politik dalam pertemuan tersebut yang dilontarkan oleh Ketua Umum Partai Gerindra tersebut.

“Enggak ada lah, masa pak Prabowo sampai memutuskan begitu. Prabowo enggak cukup gila untuk ambil orang gila,” kata Susi dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Senin (17/7).

Mendengar pertanyaan seperti itu, Prabowo Subianto pun meminta agar tidak semua hal dikaitkan dengan permasalahan politis.

“Jangan bahas politik terlalu banyak ya,” sahut Prabowo.

Susi pun kemudian menegaskan bahwa dirinya bukan orang politik dan tidak ada keterlibatan politis sedikit pun soal kunjungan Prabowo ke Pangandaran.

“Saya bukan orang politik, berkawan dengan Prabowo sudah lama,” tegas Susi.

Diketahui bahwa Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto berkunjung ke Pangandaran dan mendapatkan sambutan yang hangat dari Susi Pudjiastuti.

Dalam kunjungannya, Prabowo Subianto menyerahkan sejumlah bantuan kepada nelayan di Pangandaran dan beberapa kegiatan lainnya di Pangandaran.