HOLOPIS.COM, JAKARTA – Diabetes melitus atau kencing manis adalah penyakit kronis yang ditandai dengan meningkatnya kadar gula (glukosa) darah atau hiperglisemia secara terus menerus, apalagi setelah makan.

Glukosa merupakan bentuk karbohidrat yang paling sederhana yang menjadi sumber energi utama bagi tubuh.

Namun, apabila kadar gula darah sudah melebihi batas normal, hal ini akan menyebabkan penyakit diabetes.

Penyakit ini disebabkan karena faktor keturunan dan pola hidup yang tidak sehat, seperti kebiasaan mengkonsumsi makanan dan minuman manis, kurangnya olahraga, dan makan yang berlebihan.

Untuk menghindari penyakit ini, diperlukan diet dan gaya hidup sehat. Berikut disajikan empat tips agar gula darah Anda tetap stabil.

1. Terus bergerak
Terus bergerak yang dimaksud yaitu aktivitas fisik. Aktivitas ini dapat meningkatkan sensitivitas terhadap insulin dan menurunkan gula darah. American Diabetes Association (ADA) menganjurkan untuk melakukan latihan aerobik ringan, seperti tenis setengah jam setiap latihan dan dilakukan lima kali seminggu, serta senam. Selain itu, jalan kaki setiap hari juga dapat mengurangi resiko terkena penyakit diabetes tipe 2 sebesar 30%.

2. Berhenti merokok
Di dalam rokok, terdapat kandungan nikotin yang dapat meningkatkan gula darah. Hal ini dikarenakan nikotin dapat mempengaruhi tubuh dalam merespon insulin. Selain potensi terkena diabetes, merokok juga dapat menyebabkan peradangan. Stop merokok!

3. Minum Kopi
Harvard School of Public Health mengungkapkan bahwa perempuan yang mengonsumsi kopi enam cangkir per hari dapat mengurangi resiko terkena diabetes tipe 2 sebesar 30%. Namun, hal ini tidak menutup kemungkinan akan menimbulkan resiko kesehatan lain. Kopi mengandung antioksidan, asam klorogenat, dan magnesium yang dapat meningkatkan sensitivitas terhadap insulin. Maka dari itu, konsumsilah kopi secara bijak dan sesuai kebutuhan.

4. Tidur yang cukup
Tidurlah setidaknya tujuh 7-8 per hari. Mengapa? karena apabila tidak mendapatkan waktu tidur yang cukup akan membuat rasa lapar, kemudian berat badan meningkat, dan berisiko terkena penyakit diabetes. Maka dari itu, kurangi begadang!