TERNATE, HOLOPIS.COM – Objek wisata Batu Angus Ternate, Maluku Utara (Malut), mendapatkan dukungan dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, untuk menjadikannya geopark destinasi nasional.
“Kawasan geopark Batu Angus ini harus didukung untuk pengembangan kekuatan pariwisata nasional dengan mengedepankan budaya setempat seperti tarian lokal. Ini harus dilestarikan, termasuk flora dan fauna yang dikembangkan secara inovatif,” kata Sandiaga, Kamis (16/6).
Sandiaga mengatakan, untuk bangun sebuah destinasi wisata tidak perlu keluarkan biaya yang besar. Seperti geopark Batu Angus, yang sudah diberikan keindahan dari sang pencipta.
“Kita tidak perlu mengeluarkan biaya besar membangun destinasi wisata, karena sang pencipta hadirkan fenomena alam yang sangat luar biasa, sehingga mendukung aspirasi untuk menjadikan batu angus Ternate sebagai destinasi geopark nasional,” ujarnya.
Sebagai informasi, geopark Batu Angus merupakan bongkahan bebatuan hitam yang unik bekas aliran lava yang membeku saat letusan Gunung Gamalama, geopark Ternate.
Hadirnya geopark ini diharapkan, bisa beri dampak bagi pelestarian lingkungan, konservasi, edukasi dan melahirkan kesejahteraan masyarakat.
Selain itu, pengembangan wisata harus melibatkan UMKM dan prinsip pemberdayaan masyarakat setempat, agar tidak terpinggirkan.