Ratusan Rumah Warga Di Kabupaten Indragiri Hulu Riau Terendam Banjir

RIAU, HOLOPIS.COM – Ratusan rumah warga Kecamatan Seberida, Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, terendam banjir akibat tingginya intensitas hujan di kawasan tersebut, Senin (28/12).

Plt. Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan, meskipun banjir sudah merendam pemukiman warga mulai dari 30 hingga 100 sentimeter, namun mereka tidak bisa mengungsi akibat akses mereka terisolir.

“171 Kepala Keluarga atau 684 jiwa terisolasi akibat air yang menggenang setinggi 30 hingga 100 sentimeter pada saat kejadian. Rumah warga yang terdampak berada di Desa Kelesa Kecamatan Seberida dan Kelurahan Pangkalan Kasai, Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau,” kata Abdul, Selasa (28/12).

“Seluruh warga yang terdampak memilih untuk menetap di kediamannya masing-masing,” tambahnya.

Beruntung saat ini kondisi air sudah mulai surut di kawasan tersebut. Abdul mengatakan, masyarakat diharapkan tetap waspada dan hati hati apabila banjir susulan datang kembali.

“Kondisi saat ini dilaporkan air berangsur surut. Namun, BPBD setempat tetap bersiaga untuk menghadapi meningkatnya debit air akibat cuaca yang masih mendung dan adanya potensi hujan kembali,” ungkapnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral