Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Target Kunjungan Wisman 2022 Hanya Meningkat 3,6 Juta Dari Target Tahun 2021

JAKARTA, HOLOPIS.COM Target jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (Wisman) tahun depan, hanya ditargetkan meningkat sebanyak 3,6 juta wisatawan dari luar negeri.  Angka tersebut memang tidak besar, biarpun tahun 2022 banyak acara internasional yang digelar.

“Jumlah wisata mancanegara ini yang selalu kita kejar. Tapi kali ini begitu kita melihat di angka 2020 di 4 juta, tahun ini diperkirakan 1,5 juta, kita fokuskan tahun depan 1,8 sampai 3,6 juta sebagai pariwisata berkualitas dan berkelanjutan,” ujar Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, dalam konferensi pers akhir tahun 2021, Senin (27/12).

Deputi bidang kebijakan strategis kemenparekraf, Raden Kurleni Ukar menjelaskan . Angka target tahun 2022 itu muncul, dengan mempertimbangkan aturan masuk Indonesia yang masih ketat dalam upaya mencegah penularan Covid-19 varian omicron.

“Kita masih punya problem untuk akses aksesibilitas, untuk kemudahan masuk ke Indonesia yang sekarang ini masih melalui visa. Dan tentu saja ketidakpastian varian-varian yang mungkin muncul di 2022. Jadi memang kita sepakat dengan Bappenas untuk tidak memasang target yang tinggi,” katanya.

Kemenparekraf berharap, dengan akan berlangsungnya acara internasional tahun depan bisa menambah pendapatan devisa negara dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

“Tentu kita selalu melihat mana potensi pasar yang bisa kita sasar karena ini bergerak terus,” ujarnya.

Daerah prioritas pariwisata seperti Bali dan Batam, masih jadi andalan untuk mengincar para wisatawan mancanegara.

“Untuk Bali tentu wisatawan dari Australia dan India serta Jepang yang sudah ada penerbangan langsung. Lalu untuk Batam dan lainnya tentu Malaysia dan Singapura yang menjadi target utama,” kata Kurleni.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Perry Warjiyo Kembali Jabat Ketum ISEI

Perry Warjiyo kembali menjabat sebagai Ketua Umum (Ketum) Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) untuk periode 2024-2027. Ia terpilih secara aklamasi dalam Kongres ISEI XXII 2024 yang berlangsung di Surakarta, Jawa Tengah.

Cerita Nur Fatia, Difabel Bergelar Sarjana yang Berhasil Masuk Polisi

Sekolah Polisi Wanita atau Sepolwan Lemdiklat Polri sangat bangga memiliki siswi bernama Nur Fatia Azzahra yang bergelar sarjana psikologi, dengan nilai IPK 3,56.

RESEP : Telur Ceplok Setengah Matang, Nikmat dan Menyehatkan

Meskipun terkesan sederhana, namun telur celpok setengah matang memiliki banyak manfaat baik untuk tubuh. S
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru