Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Ketua DPR RI, Puan Maharani Kecam Teror Bom di Katedral Makassar dan Minta Polisi Usut hingga Akarnya

JAKARTA,HOLOPIS.COM- Ketua DPR RI Puan Maharani mengutuk keras aksi dan pelaku peledakan bom di Gereja Katedral di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (28/3/2021). Dia berharap masyarakat tidak terprovokasi aksi teror yang melukai perikemanusiaan itu.
“Di tengah upaya penanggulangan pandemi masih saja ada pihak yang melakukan aksi teror,” kata Puan, Minggu siang.
“Saya mengimbau umat beragama tetap tenang, jaga kerukunan, jangan terpengaruh provokasi teroris,” ungkap Puan, melanjutkan.
Menurut Puan, aparat kepolisian harus mengusut tuntas pelaku, dalang, dan motif di balik aksi teror yang diduga bom bunuh diri tersebut.
“Bukti kelompok teroris masih ada dan tidak kenal waktu,” ujar Puan.
“Kami meminta aparat kepolisian mengusut tuntas aksi teror ini hingga ke akar-akar jaringannya,” sambung politisi PDI Perjuangan itu.
Terjadi ledakan yang diduga bom bunuh diri di sebuah Gereja Katedral di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (28/3/2021).
Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait kejadian tersebut.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Ferry Koto Puji Gielbran Masuk PKB, Sindir Anies Baswedan

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Influencer Ferry Koto memberikan reaksi positif...

SBY Main ke Rumah Prabowo, Diajak Ngopi Sambil Diskusi

Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berkunjung ke kediaman presiden terpilih Prabowo Subianto di Jl Kertanegara No. 4 Jakarta Selatan, Kamis (19/9).

Indra Septiarman Sudah Ngaku Bunuh Nia

HOLOPPIS.COM, JAKARTA - Kapolres Padang Pariaman, AKBP Ahmad Faisol...
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru