JAKARTA, HOLOPIS.COM – Direktur Lembaga Bantuan Hukum Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (LBH PB SEMMI) Gurun Arisastra menduga bahwa memang ada sindikat narkoba yang menyasar kalangan artis di Indonesia.
Hal ini disampaikan Gurun menyikapi rentetan kasus narkoba di kalangan artis yang ditangkap oleh Kepolisian. Baru-baru ini, dua artis muda tanah air berhasil ditangkap dalam sepekan yakni Jeff Smith dan Bobby Joseph.
“Jeff Smith ditangkap oleh Jajaran Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya sedangkan Bobby Joseph diciduk oleh Polres Tangerang Selatan,” kata Gurun kepada Holopis.com, Senin (13/12).
Secara pribadi, ia sangat mengapresiasi kinerja aparat kepolisian yang berhasil menangkap para artis yang diduga melakukan penyalahgunaan narkoba.
“Kami tentu mengapresiasi kinerja Polda Metro Jaya,” ujarnya.
Hanya saja, advokat muda yang juga tergabung dalam pengurusan Dewan Pimpinan Pusat Generasi Anti Narkotika Nasional (DPP GANN) meminta agar Polisi tidak berhenti saja menangkap dan mengungkap kasus di kalangan artis. Karena ini diduga kuat merupakan sindikat tinggi.
Menurut Gurun, inilah tantangan besar Polri sehingga tidak dianggap menjalankan tugas setengah-setengah.
“Kami berharap polisi bukan hanya proses pengguna di kalangan artis, tetapi harus mengungkap bandar besar narkoba yang beredar di kalangan artis,” tegasnya.
Bagi Gurun, penangkapan dan pembongkaran sindikat serta bandar narkoba di kalangan artis ini penting untuk dilakukan, karena lingkungan artis adalah profesi yang punya potensi untuk ditiru oleh generasi bangsa.
“Artis adalah profesi yang sangat punya potensi untuk ditiru oleh generasi bangsa. Sosok mereka penting untuk sebagai contoh bagi generasi bangsa. Maka penting untuk diusut atau diungkap bandar besar narkoba dikalangan artis,” pungkasnya.