Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – TNI melalui Satuan Tugas Batalyon Infanteri (Satgas Yonif) Para Raider 503/Mayangkara Kostrad terus berusaha terlibat dalam melakukan komunikasi sosial kepada warga Papua.

Panglima HABEMA, Brigjen TNI Lucky Avianto menjelaskan, berbagai langkah yang dilakukan saat ini sebagai bukti nyata keterlibatan TNI mendukung percepatan pembangunan di Papua.

“TNI melaksanakan Komunikasi Sosial inklusif dengan seluruh warga di daerah tugas dalam rangka mendukung percepatan pembangunan di wilayah Papua,” kata Lucky dalam keterangan tertulisnya yang dikutip Holopis.com, Selasa (5/11).

Dimana kali ini diketahui kegiatan komunikasi sosial dilakukan terhadap warga Kampung Dim, Distrik Kenyam, bersama para Prajurit Satgas Yonif 503 Kostrad.

Komandan Satgas Yonif 503 Kostrad, Letkol Inf Gurbasa Samosir menjelaskan, aksi nyata yang dilakukan institusinya kali ini dengan memilih menyelenggarakan kegiatan gotong royong pembersihan gereja.

Gurbasa menjelaskan, warga sangat menyambut baik aksi pembersihan gereja pada hari Senin (4/11) di Gereja GPDI Kota Kenyam.

Seluruh warga dan Prajurit TNI antusias melaksanakan kegiatan pembersihan yang dilakukan bersama melibatkan peran masyarakat Dim dan Prajurit TNI yang sedang bertugas di Papua.

Seluruh area Gereja GPDI Kota Kenyam tidak lepas dari sentuhan tangan para Prajurit TNI dan warga masyarakat yang bahu membahu membersihan.

Salah seorang warga bernama Markus Kogoya pun mengaku sangat senang dengan bantuan dari TNI untuk pembersihan lingkugan rumah ibadah yang biasa mereka gunakan.

“Terima kasih Komandan 503, sudah bekerjasama membersihkan Gereja. Tuhan memberkati,” ucap Markus.