China Open 2024 : Lolos ke Semifinal, Fikri/Daniel Sikat Wakil Denmark 2 Gim Langsung

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin lolos ke semifinal China Open 2024, usai sukses mengandaskan wakil Denmark di babak perempat final.

Sebelumnya diketahui, babak perempat final China Open 2024 Super 1000 tersebut berlangsung di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China, Jumat (20/9).

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin lantas berhadapan dengan salah satu ganda putra andalan Denmark, Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard.

Dalam pertandingannya, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin tampil ciamik sejak set pertama meski memang mendapatkan perlawanan dari wakil Denmark tersebut.

Saking sengitnya set pertama, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin beberapa kali disamakan kedudukan skornya hingga 19-19. Namun pada akhirnya Fikri/Daniel menang 21-19.

Kemudian di set kedua, kedua pasangan masih menunjukkan performa yang luar biasa, dimana Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin mampu mengawali set tersebut dengan keunggulan poin.

Namun setelahnya Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin tertinggal, bahkan cukup jauh hingga menyentuh 10-16.

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin bangkit dari keterpurukan dan sukses membalikkan keadaan hingga menang 21-19.

Alhasil, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin menang straight game langsung 2-0 (21-19/21-19), dan berhak melangkah ke babak semifinal China Open 2024.

Di babak semifinal China Open 2024 nanti, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin kemudian dijadwalkan tanding melawan pasangan Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Sebagai informasi tambahan, Indonesia juga sebelumnya sukses meloloskan satu wakil lain ke semifinal China Open 2024 atas nama Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dari sektor ganda campuran.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral