JAKARTA, HOLOPIS.COM – Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan DKI Jakarta saat ini sedang mengalami tren kenaikan kasus positif harian COVID-19.
Dalam evaluasi mingguan yang disampaikan Koordinator PPKM Jawa Bali tersebut, hampir seluruh wilayah Jakarta saat ini tengah mengalami angka kenaikan yang patut diwaspadai.
“Dan di Jakarta, Jakut, Jaksel, Jaktim, hampir semua tren nya udah naik. Jadi kita mohon semua hati hati melihat ini,” ungkap Luhut, Senin (8/11).
Selain Jakarta, Luhut juga mengatakan, ada puluhan Kabupaten/Kota di Jawa Bali yang saat ini tengah mengalami tren kenaikan tersebut.
“Di sisi lain saya juga meyampaikan tren kenaikan kasus di Jawa bali yang terjadi pada 43 kabupaten kota dari 128 kabupaten kota atau 33,6 persen dalam 7 hari terakhir,” terangnya.
Oleh karena itu, ditambahkan Luhut, pemerintah akan segera mengambil langkah khusus untuk menekan angka tersebut tidak kembali melonjak dan menjadi gelombang ke-3 di Indonesia.
“Kami akan segera kumpulkan 43 kabupaten kota Jawa bali tersebut untuk segera melakukan mengidentifikasi dan melakukan intervensi demi menahan tren kenaikan ini,” tegasnya.