Kamis, 19 September 2024
Kamis, 19 September 2024

Al Nassr vs Al Ahli : Cristiano Ronaldo Cs Cuman Dapat Imbang 1-1

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Al Nassr gagal meraih kemenangan atas Al Ahli, dimana Cristiano Ronaldo cs hanya bisa mendapatkan hasil imbang saja dengan skor 1-1.

Pertandingan lanjutan Liga Arab Saudi antara Al Nassr vs Al Ahli berlangsung di Stadion Al Awal, Sabtu (15/9) dini hari WIB.

Pertandingan berlangsung sengit di babak pertama, dimana kedua tim silih berganti melancarkan serangan, namun skor tetap 0-0 di babak pertama.

Di babak kedua, Al Ahli akhirnya mampu memecah kebuntuan berkat bekas punggawa AC Milan Franck Kessie di menit 57. Berawal dari kerja sama antara Roberto Firmino dengan Feras Al Brikan, lalu bola dilanjutkan ke Kessie hingga diselesaikan dengan tembakan keras. Skor 1-0 untuk Al Ahli.

Al Nassr langsung merespon, intensitas serangan ditingkatkan dan sejumlah peluang berhasil diciptakan. Namun gol tak kunjung tercipta.

Kemudian masuk pada masa injury time, Al Nassr tanpa henti melakukan serangan demi mengejar ketertinggalannya. Di sisi lain, Al Ahli hanya bisa menunggu untuk mendapatkan kesempatan serangan balik.

Ada peluang mulai dari Cristiano Ronaldo hingga Talisca, tetap percobaan yang dilakukan berujung buntu.

Al Nassr akhirnya mampu membuat gol penyeimbang di menit akhir. Berawal dari tembakan Al Ghannam, kemudian bola membentur Al Hurayji hingga masuk ke gawang Al Ahli.

Hingga peluit panjang dibunyikan, kedudukan skor tetap bertahan 1-1 untuk kedua tim. Dengan demikian, hasil imbang ini membaut Al Nassr tetap berada di posisi enam klasemen dengan lima poin. Unggul satu poin dari Al Ahli yang ada di peringkat sembilan.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Ancelotti Akui Madrid Belum Mapan Performa

Manajer Real Madrid Carlo Ancelotti mengakui bahwa memang timnya belum menampilkan performa terbaik saat ini, dimana hal itu dikatakannya selepas susah payah mengalahkan Stuttgart di Liga Champions.

China Open 2024 : Jonatan Christie Susah Payah Singkirkan Popov

Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak perempat final China Open 2024, usai sukses mengandaskan perlawanan wakil Prancis, Toma Junior Popov.

Prediksi Susunan Pemain Atalanta vs Arsenal di Liga Champions

Duel seru antara Atalanta vs Arsenal jadi salah satu yang dinanti di lanjutan laga perdana fase grup Liga Champions 2024/2025. Untuk itu, simak prediksi susunan pemain kedua tim di artikel ini.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru