Kamis, 19 September 2024
Kamis, 19 September 2024

Jadwal Liga 1 Hari Ini : Ada Persis Solo vs Madura United

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Liga 1 hari ini masih mempertandingkan pekan ke-4, dua laga pun akan tersaji dan salah satunya Persis Solo vs Madura United. Simak jadwal selengkapnya.

Pada hari ke-3 pekan ke-4 Liga 1 musim 2024/2025 akan dibuka terlebih dahulu oleh laga dua tim promosi antara Malut United melawan Semen Padang. Kedua tim akan bertanding di Stadion Sultan Agung.

Kemudian akan ditutup oleh duel menarik antara Persis Solo melawan Madura United di Stadion Manahan.

Kedua tim jelas sama-sama memerlukan hasil kemenangan, mengingat baik Madura United maupun Persis Solo sama-sama tengah terpuruk di awal Liga 1 musim ini.

Bagaimana tidak, Madura United dan Persis Solo masih terjebak di peringkat 16 dan 17 klasemen dengan belum meraih kemenangan sekali pun dalam tiga pertandingan yang telah dilaluinya.

Terutama Madura United, mereka gagal menang di dua laga beruntun, dimana seharusnya mereka diunggulkan untuk meraih tiga poin, namun nyatanya gagal.

Untuk itu, laga kedua tim nanti diyakini bakal berjalan seru sebagaimana mestinya. Persis Solo pun punya kans menang karena tampil di bawah pendukungnya sendiri.

Jadwal Liga 1 Hari Ini

Jumat (13/9)

  • Pukul 15.30 WIB : Malut United vs Semen Padang FC
  • Pukul 19.00 WIB : Persis Solo vs Madura United
Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Prediksi Susunan Pemain Atalanta vs Arsenal di Liga Champions

Duel seru antara Atalanta vs Arsenal jadi salah satu yang dinanti di lanjutan laga perdana fase grup Liga Champions 2024/2025. Untuk itu, simak prediksi susunan pemain kedua tim di artikel ini.

Atalanta vs Arsenal : Jadwal dan Link Live Streaming

Duel Atalanta vs Arsenal akan tersaji di laga perdana fase grup Liga Champions musim 2024/2025. Simak jadwal dan link live streaming kedua tim selengkapnya di artikel ini.

China Open 2024 : Lanjut ke Perempat Final, Fikri/Daniel Tumbangkan Jagoan Tuan Rumah!

Satu lagi kejutan dari Indonesia di 16 besar China Open 2024, dimana Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin berhasil menyingkirkan unggulan pertama tuan rumah di fase tersebut.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru