Senin, 23 Desember 2024

Ngaku Anggota BIN, Bapak Ini Malah Tunjukkan Beceng Usai Serempet Mobil Warga

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Viral, sebuah video amatir menunjukkan seorang pria berkumis yang diduga anggota BIN kini tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial. Betapa tidak, pria tersebut tampak mengintimidasi masyarakat dengan menunjukkan air softgun miliknya.

Hal tersebut bermula dari cuitan @youknowminn yang menjadi korban ancaman dari pria tersebut. Dalam cuitan yang diunggahnya, tampak video dengan durasi 5 detik memperlihatkan korban saat meminta pria tersebut untuk minggir saat sedang mengendarai mobil Pajero Hitam dengan nomor polisi B 1614 TJN di Fly Over Kalibata, Jakarta Selatan.

“Minggir pak, minggir pak, minggir pak,” ucapnya sembari merekam kejadian tersebut seperti dikutip Holopis.com, Sabtu (7/9).

Namun kala meminta untuk berhenti, sang pria tersebut memperlihatkan senjata api hingga membuat korban berucap istighfar. Diketahui pula, bahwa pria tersebut telah terlibat kecelakaan dengan korban hingga menginginkan oknum tersebut menyelesaikan permasalahannya dengan baik.

“Dia mau ambil jalur di kanan dan gak kita kasih karena macet dan jarak antar mobil mepet banget. Eh tiba-tiba diserempet mobil kita,” tulis dalam unggahan tersebut.

Yang unik dari ulah bapak-bapak tersebut adalah, ketika diminta KTP justru ia menyodorkan KTA yang membuat korban merasa terkejut. Bagaimana mungkin ada anggota BIN yang melakukan tindakan arogan semacam itu di jalanan. Bahkan yang membuatnya heran, bagaimana mungkin orang di lembaga intelijen negara membongkar identitasnya sendiri seperti itu.

“Dari si bapak itu (KTA), dia gak mau kasih KTP, kita ambil kartu anggota BIN-nya,” ujarnya.

Dari tweetnya, pria berkumis tersebut berinisial AS dengan pangkat Purnawirawan Mayor Jenderal TNI dan menyandang jabatan sebagai Staf Khusus Badan Intelijen (BIN).

Hingga berita ini diturunkan, belum ada klarifikasi dari pihak BIN untuk merespons peristiwa tersebut.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral