Rabu, 18 September 2024
Rabu, 18 September 2024

Megawati Trauma PDIP Cuma Jadi Bahan Dompleng Popularitas

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menegaskan bahwa setiap orang yang sudah memutuskan untuk bergabung dengan mereka harus dengan sepenuh hati.

Pasalnya, Megawati mengungkapkan ketika dirinya mengalami kenyataan pahit ketika PDIP malah digunakan untuk mendompleng popularitas seseorang.

Sehingga, Megawati di hadapan para calon kepala daerah yang akan diusung mengingatkan agar mereka harus menurut apa yang diperintahkannya.

“Nanti semua saya ajarin itu, siapa yang nggak mau nurut gitu aja, saya pusing karena maunya mau ikut jadi PDI Perjuangan atau mau dompleng aja, gitu lho, saya nggak mau lagi,” kata Megawati dalam pernyataannya pada Senin (26/8) seperti dikutip Holopis.com.

Megawati menuntut konsistensi setiap orang yang bergabung, bahkan setiap pihak yang diusung maju di Pilkada Serentak 2024.

“Ya konsisten aja, ya kalau mau masuk DPI Perjuangan ya jadi dengan namanya lahir batin tu ya rohnya roh PDI Perjuangan,” tegasnya.

Megawati kemudian menyinggung nama Airin Rachmi Diany yang telah diusungnya di Pilkada Banten. Di mana saat itu Megawati memerintahkan Airin menggunakan baju merah hitam yang identik dengan warna PDIP.

Perintah itu disampaikan langsung kepada Airin sembari Megawati mengancam bakal memberi kesempatan Airin untuk maju Pilkada melalui jalur independen saja dan bukan dari PDIP.

“Saya tadi nanya itu sama Mbak Airin, ya, nanti mesti pakai ini lho merah hitam lho, iya lah mau dijadikan coba, masa nggak pakai merah hitam, ya gimana, terus maunya jadi apa? Independen, ya cari independen betul nggak? Itu fair lho, ya dong,” katanya.

Megawati kembali menekankan bahwa jika ingin masuk ke partainya harus dilakukan secara utuh atau ancaman yang sebelumnya disampaikannya terjadi.

“Kalau mau masuk sebuah partai ya masuk, kalau ndak ya ndak. Kan ada sekarang masih berlaku toh sekarang masih berlaku independen,” tandasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Kubu Arsjad Rasjid Buka Dialog dengan Anindya Bakrie

Kubu Arsjad Rasjid selaku Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia periode 2021-2026 membuka kesempatan untuk berdialog dengan Anindya Bakrie, yang merupakan Ketua Umum Kadin versi musyawarah nasional luar biasa (munaslub) yang disebut-sebu.

Potensi Koalisi dengan PDIP Menguat, Gerindra : Sering Kali Tujuan Kita Sama

Partai Gerinda tidak menampik wacana bergabungnya PDIP dalam koalisi pemerintahan Prabowo Subianto semakin menguat.

Para PRT Bakal Bacakan Puisi untuk Puan di Depan Gedung DPR

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Para Pekerja Rumah Tangga (PRT) bersama...
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru