Partai Nasdem Restui Kaesang Pangarep Maju di Pilkada Jateng

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Partai Nasdem memastikan mereka bakal memberikan dukungan apabila Kaesang Pangarep memutuskan untuk maju di Pilkada Jawa Tengah.

Hal itu disampaikan Ketua DPP Partai Nasdem Roberth Rouw usai mendampingi Kaesang bertemu dengan Surya Paloh pada Senin (22/7) di Nasdem Tower.

“Tadi ketua umum saya sudah sampaikan, beliau sangat respect kalau Mas Kaesang maju di Jawa Tengah,” kata Roberth dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Senin (22/7).

Robert menyampaikan bahwa Surya Paloh telah melihat potensi putra Presiden Jokowi di kancah politik yang masih seumur jagung.

“Nasdem akan memberikan dukungan penuh kepada beliau, karena melihat posisi Mas Kaesang punya potensi sangat besar untuk Jawa Tengah,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep berdalih bahwa dirinya belum terlalu serius membicarakan Pilkada Jateng dengan Surya Paloh.

“Terkait Pilkada Jateng tidak ada pembicaraan serius. Mengenai Pilkada Jateng cuma tipis saja,” kilah Kaesang,.

Kaesang kemudian menyebut, dirinya sebatas bersepakat dengan Surya Paloh untuk berkolaborasi di sejumlah wilayah Indonesia dalam ajang Pilkada 2024.

“Tadi juga kami saling kolaborasi di beberapa daerah khususnya di Indonesia Timur dan ada juga beberapa di Pulau Jawa,” kata Kaesang.

Sebelumnya diberitakan, Kaesang Pangarep pamer terhadap elektabilitasnya yang tinggi untuk Pilkada Jawa Tengah (Jateng).

Kaesang pun membanggakan hasil survei yang menempatkannya di peringkat pertama apabila mengikuti Pilkada Jawa Tengah ketimbang di Jakarta. Padahal, putra Presiden Jokowi itu sesumbar bahwa dirinya tidak pernah mengiklankan dirinya.

“Survei saya di DKI kan kecil. Terakhir Litbang Kompas di angka satu. Alhamdulillah, di Jateng dengan tidak ada foto, tidak ada baliho, tidak ada ‘billboard’, Alhamdulillah nomor satu di Jateng,” kata Kaesang Pangarep dalam pernyataannya Sabtu (20/7).

Dengan hasil tersebut, Kaesang percaya diri bakal bisa memenangkan kontestasi Pilkada Jawa Tengah.

“Tunggu nanti, ya, di bulan Agustus saat pendaftaran. Kalaupun saya mendaftar di Jateng, pasti ketemu lagi nanti. Peluang menang, Alhamdulillah sangat besar di Jawa Tengah,” tuturnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral