BerandaNewsRagamJIVA Animation Curhat Pembuatan Anime di Jepang dan Indonesia, Aswin : Sangat...

JIVA Animation Curhat Pembuatan Anime di Jepang dan Indonesia, Aswin : Sangat Beda!

"Saya sendiri, mungkin pandangan orang terhadap animasi, tinggal gambar dan sebagainya. Di Jepang sendiri detailnya minta ampun, secara pengerjaannya di posisi mana pun," kata Aswin.

HOLOPIS.COM, JAKARTA – JIVA Animation curhat pembuatan anime di Jepang dan di Indonesia. Aswin Nur Cahya yang merupakan CEO dari JIVA Animation mengungkapkan, bahwa tahap-tahapan pembuatan anime di Jepang itu sangat berbeda dengan Indonesia.

“Sangat berbeda ya, sebagai step-stepnya juga berbeda, jadi di Jepang sama di Indonesia sendiri banyak yang berbeda, Malah sangat berbeda,” ungkap Aswin dalam event Indonesia Anime Con 2024 (INACON) di Tangerang Selatan, Banten, Minggu (16/6), dikutip langsung Holopis.com.

Aswin dengan pengalamannya yang sudah tinggal di Jepang selama 6 tahun, dirinya mengatakan pengerjaan animasi di Jepang itu sangat detail di posisi mana pun. Bahkan, dirinya menjelaskan job sebagai kompositor di Jepang itu berbeda dengan Indonesia.

“Saya sendiri, mungkin pandangan orang terhadap animasi, tinggal gambar dan sebagainya. Di Jepang sendiri detailnya minta ampun, secara pengerjaannya di posisi mana pun,” kata Aswin.

Penerbit Iklan Google Adsense

“Salah satunya kompositor, mereka itu enggak cuman sekedar gabungin aja, tapi mereka juga menggerakkan tom animasi, terus menggerakkan kamera, terus mengatur volumtur dan lain sebagainya, jadi sangat berbeda,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu juga, Aswin membeberkan tentang perbedaan fairplay yang ada di Jepang dan di Indonesia.

Dirinya menerangkan bahwa orang Jepang tanpa harus komplikasi dengan sutradara dapat memahami alur cerita dalam animenya, hanya melalui timesheet.

“Kalau fairplaynya sendiri, dijepang tuh typenya masih manual, dan ada juga yang menggunakan timesheet, timesheet sendiri gak umum di Indonesia, sedangkan di Jepang itu sebagai hal yang umum, dan harus malahan, karena timesheet itu sendiri disetelahnya itu intruksi untuk ke semua orang, jadi orang tanpa komplikasi sama sutradara itu, kita bisa memahaminya lewat timesheet itu,” ujarnya.

“Semuanya pakai bahasa jepang,” jelasnya.

Di akhir, CEO JIVA Animation itu juga menjelaskan bahwa, kalau kerja di studio Jepang tentu harus bisa menguasai bahasa jepang, akan tetapi hal itu tidak perlu jika bekerja di beberapa studio yang ada di Indonesia.

“Kalau harus tinggal di Jepang, tentu harus bisa menggunakan bahasa jepang, tapi ada yang tipe, beberapa di studio Indonesia yang mengerjakan anime, jadi gaperlu harus bisa bahasa jepang, karena ada penerjemahnya,” tuturnya.

“Tapi kalau emang tujuannya kerja di Jepang, dan kerja di studio jepang, harus bisa bahasa jepang,” pungkasnya

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Perjalanan Akademis Firmanto Laksana: Dari Ketua Bidang PERADI hingga Guru Besar Kehormatan Unissula

Ketua Bidang Pendidikan Profesi Advokat, Sertifikasi, dan Kerja Sama DPN Peradi, Firmanto Laksana, dikukuhkan sebagai guru besar kehormatan Unissula, Semarang.

Penampilan di Minggu Terakhir PRJ 2024, Ada Rizky Febian Hingga Kotak!

Keseruan Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) akan masih terus berlanjut hingga tanggal 14 Juli nanti.

Guru Besar Unissula, Firmanto Laksana Dorong Pengembangan Industri Golf Tanah Air

Menantu pengacara kondang Otto Hasibuan ini telah menunjukkan komitmen yang kuat dalam mendukung perkembangan industri golf di Indonesia.

Tahun Baru Islam Harus Jadi Ajang Kontemplasi Nasionalisme

Guru Besar Hukum Tata Negara Universitas Islam Indonesia, Prof Mahfud MD, mengatakan bahwa tahun baru Islam harus menjadi ajang untuk perenungan bagi seluruh bangsa Indonesia untuk merawat nasionalisme dan rasa persaudaraan antar sesama anak bangsa.

Lokasi SIM Keliling Hari Senin 8 Juli di Jakarta

Jadwal dan lokasi SIM Keliling di Jakarta, pada hari Senin 8 Juli 2024 beroperasi di lima wilayah mulai pukul 08.00 – 14.00 WIB.

Banjir Landa Lima Kecamatan di Bone Bolango

Bencana banjir melanda beberapa wilayah pada lima kecamatan di Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS