BerandaNewsRagamDamai, Jakpro Rekolasi Warga Eks Kampung Bayam

Damai, Jakpro Rekolasi Warga Eks Kampung Bayam

"Jakpro berkomitmen untuk membantu warga dengan memberikan pelatihan, kesempatan kerja bagi yang memenuhi persyaratan. Para pihak sepakat membangun komunikasi dan menjaga situasi kondusif di lapangan," imbuhnya.

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Eks Warga Kampung Bayam Kelurahan Papanggo Kecamatan Tanjung Priok Jakarta Utara dan PT Jakarta Propertindo (Jakpro) sepakat untuk berdamai. Kesepakatan tersebut tertuang karena adanya mediasi dari Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM).

Komisioner Mediasi Komnas HAM Prabianto Mukti Wibowo menyampaikan, bahwa mediasi antar kedua belah pihak berlangsung sebanyak dua kali, yakni ; pada 30 Mei dan 3 Juni 2024 kemarin.

Mediasi tersebut dihadiri oleh Paguyuban Warga Kelompok Tani Kampung Bayam Madani (PWKTKBM), PT Jakarta Propertindo (Perseroda), Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara.

“Meski pembahasan sempat berjalan alot akhirnya kedua belah pihak sepakat berdamai. Eks warga Kampung Bayam dan Jakpro juga menandatangani kesepakatan damai di atas kertas dan dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab,” kata Prabianto dalam keterangannya, Selasa (5/6) seperti dikutip Holopis.com.

Penerbit Iklan Google Adsense

Dalam kesepakatan itu, eks warga Kampung Bayam bersedia untuk direlokasi ke rusun lain yang telah disediakan oleh Pemprov DKI Jakarta. Tidak hanya itu saja, JakPro dan pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga sepakat bahwa para warga pun akan diberikan pelatihan kerja.

“Jakpro berkomitmen untuk membantu warga dengan memberikan pelatihan, kesempatan kerja bagi yang memenuhi persyaratan. Para pihak sepakat membangun komunikasi dan menjaga situasi kondusif di lapangan,” imbuhnya.

Prabianto Mukti Wibowo juga menyampaikan, bahwa pelatihan yang disediakan oleh Jakpro untuk warga eks Kampung Bayam tersebut merupakan pelatihan keterampilan yang mendukung kegiatan Jakpro maupun JIS (Jakarta International Stadium). Mulai dari agro industri dan kegiatan penunjang lainnya.

“Seperti pelatihan keterampilan ekonomi produktif, termasuk agro industri dan bidang lain yang diminati serta sesuai dengan jenis pekerjaan yang mendukung kegiatan Jakpro atau JIS,” pungkas Prabianto.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Guru Besar IPB Yakin Program Makan bergizi Prabowo Bisa Berjalan Mulus

Guru Besar Institut Pertanian Bogor (IPB), Rachmat Pambudy meyakini program makan bergizi yang bakal terlaksana pada pemerintahan presiden terpilih, Prabowo Subianto dapat berjalan mulus.

Mengenal Dr. Firmanto, Menantu Otto Hasibuan yang jadi Profesor Kehormatan Unissula

Menantu dari Otto Hasibuan, seorang tokoh hukum terkemuka, dan suami dari Putri Hasibuan ini tidak hanya dikenal karena prestasi akademiknya, tetapi juga gaya hidupnya yang inspiratif.

Seragam Olimpiade 2024 Tim Garuda Karya Didit Prabowo Rilis, Netizen Kagum dan Lega

Seragam Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024 akhirnya sudah dirilis. Desain kaos, jaket, serta tas yang nantinya akan dikenakan para atlet tanah air di Prancis adalah hasil karya dari desainer kenamaan, Didit Hediprasetyo, putra dari presiden terpilih Prabowo Subianto.

Ada Mokoland Show di Mal Ciputra Jakarta, Cocok Buat Isi Liburan Sekolah

Untuk menghibur pengunjung khususnya anak-anak yang sedang libur sekolah, Mal Ciputra Jakarta bekerjasama dengan PT Adinata Melodi Kreasi selaku pemegang lisensi Disney pertama di Indonesia menggelar acara Mokoland

Banjir Rendam Pemukiman Warga Di Kabupaten Sidenreng Rappang

Bencana banjir melanda sejumlah pemukiman warga yang ada di Kabupaten Sidenreng Rappang, Provinsi Sulawesi Selatan.

Stasiun MRT Glodok – Kota Telah Terhubung

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Proyek pembangunan stasiun bawah tanah MRT Jakarta semakin dikebut. Teranyar Stasiun Glodok dan Kota kini telah terhubung.  Corporate Secretary Division Head PT...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS