BerandaNewsPolhukamKasat Narkoba Polres Blitar Positif Narkoba

Kasat Narkoba Polres Blitar Positif Narkoba

HOLOPIS.COM , JAWA TIMUR – Kepala Seksi Humas atau Kasi Polres Blitar, Iptu Heri Irianto membenarkan bahwa Kasat Narkoba Polres Blitar, Iptu Sukoyo positif amfetamin. Hal ini disampaikan pasca pihaknya melakukan tes urine dadakan.

“Benar, beliau sudah dibawa ke Polda Jatim,” kata Iptu Heri dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Sabtu (1/6).

Disampaikan Heri, bahwa tes urine terhadap jajarannya dilakukan pada hari Jumat, 31 Mei 2024. Di mana hasil yang didapat, Kasat Narkoba justru malah positif narkoba.

“Hasilnya keluar dan positif,” ujarnya.

Penerbit Iklan Google Adsense

Pemeriksaan tes urine dadakan ini disampaikan Heri berdasarkan perintah dari Kapolres Blitar, AKBP Wiwit Adisatria. Hal ini karena Kapolres mencurigai adanya penyalahgunaan narkoba yang dilakukan oleh jajarannya.

Atas arahan itu, pihaknya pun langsung melakukan proses pengambilan urine anggotanya.

Hanya saja, secara ofisial, Iptu Heri belum bersedia menyebut jenis narkoba apa yang dikonsumsi oleh Iptu Sukoyo. Namun demikian ia memastikan bahwa oknum polisi penyalahgunaan narkoba itu sudah dimutasi.

“Beliau sudah langsung dimutasi, jadi sudah ada gantinya, tinggal menunggu sertijab,” terang Iptu Heri.

Untuk kasus penyalahgunaan narkoba oleh polisi berpangkat balok dua tersebut sudah ditangani oleh Ditres Narkoba Polda Jawa Timur.

“Sudah ditangani pihak Polda Jatim guna proses lebih lanjut,” pungkas Heri.

Amfetamin atau amphetamine adalah obat stimulan sistem saraf pusat yang digunakan untuk menangani attention deficit hyperactivity disorder (ADHD) dan narkolepsi. Zak kimia ini bekerja dengan cara meningkatkan aktivitas dopamine dan noradrenalin di otak. Cara kerja ini akan meredakan gejala narkolepsi dan membantu penderita ADHD untuk lebih fokus dalam beraktivitas.

Obat ini juga terkadang digunakan untuk mengendalikan nafsu makan dan mengontrol berat badan. Perlu diingat bahwa amphetamine tidak boleh digunakan sembarangan dan harus sesuai dengan resep dokter.

Jika dalam produk narkoba, bisa jadi Iptu Sukoyo mengonsumsi narkoba jenis sabu atau ekstasi.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Aparat Tembak Mati Teroris Papua

Aparat gabungan TNI Polri melakukan penyerbuan markas teroris Papua di Topo, Nabire.

Mahfud MD Sarankan Semua Komisioner KPU Mundur

Mantan Menko Polhukam, Mahfud MD menyarankan agar semua komisioner KPU RI saat ini agar mengundurkan diri pasca kasus Hasyim Asy'ari. Sebab, moralitas pimpinan KPU saat ini sudah rusak di mata publik, bahkan terkait dengan penyelenggaraan Pilkada 2024.

Yudi Purnomo Desak KPK Penuhi Tantangan Megawati

Eks penyidik KPK Yudi Purnomo ikut menanggapi tantangan dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk bertemu AKBP Rossa.

PB SEMMI Apresiasi Polri Berhasil Bongkar Laboratorium Narkoba di Malang

Donny mengatakan bahwa masyarakat Indonesia akan selalu mendukung langkah Polri dalam melakukan penegakkan hukum terutama terhadap kejahatan peredaran dan penyalahgunaan narkoba karena sudah sangat meresahkan di Indonesia.

Mahfud MD Harap Rektor Transparan soal Pemberhentian Dekan FK Unair

Pakar Hukum Tata Negara, Prof Mahfud MD memberikan respons atas diberhentikannya Dekan Fakultas Kedokteran Unair Prof. Budi Santoso oleh Rektor Unair Rektor Unair Prof. Nasih.

Pemerintah Beri Perhatian Khusus soal Kasus Kekerasan di Pesantren

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) menyayangkan dan mengutuk keras terjadinya kasus kekerasan di lingkup pondok pesantren hingga menyebabkan hilangnya nyawa santriwati di Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB). 
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS