BerandaNewsPolhukamEpy Kusnandar dan Yogi Resmi Jadi Tersangka

Epy Kusnandar dan Yogi Resmi Jadi Tersangka

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Muhammad Syahduddi menyatakan bahwa Epy Kusnandar alias Kang Mus dan Yogi Hariyanto alias Yogi Gamblez sudah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penyalahgunaan narkoba.

“Kedua orang tersebut kami tetapkan sebagai tersangka,” kata Kombes Pol Syahduddi dalam keterangan persnya di kantornya, Jakarta Barat, Jumat (17/5) seperti dikutip Holopis.com.

Dijelaskan oleh Syahduddi, bahwa penangkapan Epy dilakukan di kawasan Apartemen Kalibata City pada hari Kamis, 9 Mei 2024 lalu. Dari tangan keduanya, ditemukan total 1 kilogram narkotika jenis ganja kering. Kemudian 1 klip biji ganja yang dibungkus di dalam rokok serta 3 pak kertas papir siap hisap.

Barang haram itu didapatkan dari dua orang pengedar, yakni JC dan EK yang saat ini sudah ditetapkan sebagai buron dan masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) oleh Polres Metro Jakarta Barat.

Penerbit Iklan Google Adsense

Saat ini, tim penyidik telah menjerat Epy Kusnandar dengan Pasal 127 ayat 1 huruf a tentang UU Nomor 35 Tahun 2009 tentang Penyalahgunaan Narkotika. Akibatnya, ia terancam hukuman 5 tahun penjara.

Sementara Yogi diganjar dengan Pasal 111 ayat 1 juncto Pasal 127 ayat 1 UU 35 Tahun 2009 dengan ancaman 12 tahun penjara dan denda Rp8 Miliar.

Epy Kusnandar Dirawat di RSKO Jakarta

Dalam kegiatan konferensi pers penetapan tersangka, Kombes Pol Syahduddi menyampaikan bahwa Epy Kusnandar tidak dihadirkan karena tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Jakarta.

Hal ini karena pemerang Kang Mus di serial komedi “Preman Pensiun” itu mengalami demam dan tekanan darat tinggi akibat efek samping dari narkoba yang dikonsuminya.

“Kita lakukan tes kesehatan. Yang bersangkutan mengalami demam dan tekanan darahnya tinggi 230/91. Akhirnya dirawat di RSKO,” jelas Kombes Pol Syahduddi.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Yudi Purnomo Desak KPK Penuhi Tantangan Megawati

Eks penyidik KPK Yudi Purnomo ikut menanggapi tantangan dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk bertemu AKBP Rossa.

PB SEMMI Apresiasi Polri Berhasil Bongkar Laboratorium Narkoba di Malang

Donny mengatakan bahwa masyarakat Indonesia akan selalu mendukung langkah Polri dalam melakukan penegakkan hukum terutama terhadap kejahatan peredaran dan penyalahgunaan narkoba karena sudah sangat meresahkan di Indonesia.

Mahfud MD Harap Rektor Transparan soal Pemberhentian Dekan FK Unair

Pakar Hukum Tata Negara, Prof Mahfud MD memberikan respons atas diberhentikannya Dekan Fakultas Kedokteran Unair Prof. Budi Santoso oleh Rektor Unair Rektor Unair Prof. Nasih.

Pemerintah Beri Perhatian Khusus soal Kasus Kekerasan di Pesantren

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) menyayangkan dan mengutuk keras terjadinya kasus kekerasan di lingkup pondok pesantren hingga menyebabkan hilangnya nyawa santriwati di Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB). 

Kementerian PPPA Bakal Ajak Ngobrol Organisasi Perempuan soal UU KIA

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga menyambut baik disahkannya Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2024 Tentang Kesejahteraan Ibu dan Anak (KIA) Fase Seribu Hari Pertama Kehidupan.

Hasyim Ashari Dipecat Karena Kasus Asusila, Kaesang : Itu yang Terbaik

Ketua Umum PSI (Partai Solidaritas Indonesia) Kaesang Pangarep) ikut menanggapi perihal putusan DKPP terhadap Ketua KPU Hasyim Ashari.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS