HOLOPIS.COM, JAKARTA – Aktris Natasha Rizky Pradita atau yang lebih sering dipanggil Natasha Rizky membagikan momen saat ia sedang melaksanakan ibadah umrah di Tanah Suci, Makkah. Natsha pun mengaku hatinya merasa tergugah saat berada di Tanah suci ketika Ramadan.
Mantan istri Desta itu mengatakan bahwa Tanah Suci bukanlah sekedar tempat, tetapi juga sebuah harapan.
“Ini bukan hanya sebuah tempat, tetapi sebuah perasaan… harapan, pencerahan, kepuasan, dan yang terpenting rasa cinta kita terhadap keyakinan,” kata @natasharizkynew, dikutip Holopis.com, Minggu (24/3).
Dalam foto pertama, Natasha membagikan atap foto Masjid Nabawai di Madinah yang sedikit terbuka sehingga matahari sore bisa terlihat sangat jelas di atasnya.
Di foto sesudahnya, Natasha mengambil foto sua sosok wanita sedang berlari-lari dan bermain di pekarangan masjid sambil bermain-main dengan sekumpuluan burung-burung.
Ada pula jajanan sederhana yang terlihat seperti jajanan untuk berbuka puasa. Natasha pun mengunggah foto dengan sang ibu sembari mengenakan pakaian Muslimah berwarna hijau.
Natasha juga terlihat berpose melihat ke arah kanan sambil mengenakan cadar berwarna hitam. Netizen pun memuji Natasha dan berharap agar juga bisa ke Tanah Suci untuk beribadah.
“Masya Allah, semoga kami dimampukan beribadah ke Tanah Suci ya Rabb,” kata @sekarkirkur.
“Kak, gimana rasanya umroh setiap bulan Ramadan?,” kata @iam.nugra.
“Masya Allah, barakallahufiik ya Allah, mau istri yang seperti ini ya Allah,” kata @traveangga.
“Masya Allah healing nya nggak main-main, langsung ke rumah Allah, semoga selalu Allah permudah Kak Aca, amin,” kata @putridhea.