HOLOPIS.COM, JAKARTA – Polda Metro Jaya menyelenggarakan rekosntruski kasus kematian Raden Andante Khalif Pramudityo atau Dante pada hari Rabu (28/2). Rekonstruksi dilaksanakan di dua tempat, yaitu di Polda Metro Jaya, dan tempat kejadian perkara atau TKP di kolam renang.

Sontak, rekonstruksi ini pun menjadi perhatian netizen. Sebuah video saat keduanya melakukan rekonstruksi ulang ketika mengecek situasi di kolam renang pun menjadi perhatian netizen.

Dalam sebuah cuplikan, Tamara terlihat berjalan menjauh dari kolam renang dengan rambut digerai dan mengundang komentar nyinyir dari netizen.

“Beginilah salah satu adegan rekonstruksi Yudha dan Tamara di lokasi meninggalnya Dante,” tulis pemilik akun Tiktok @p1sangkubelummasak, dikutip Holopis.com, Rabu (28/2).

Dalam rekaman yang diambil secara amatir, terlihat kolam renang dipenuhi dengan banyak petugas, kemudian masuklah tersangka Yudha Arfandi datang dengan kemeja berwarna oranye.

Lalu kemudian kamera pindah ke arah Tamara berjalan mendekati lokasi dengan atasan putih garis-garis hitam, dan celana jins biru muda. Tamara yang mengenakan gantungan kertas bertuliskan saksi pun terlihat menuruti arahan-arahan dari polisi yang bertugas di sana.

Tamara terus mengenakan kacamata dan tidak menunjukkan ekspresi yang berlebihan. Lalu Tamara pun diarahkan untuk berjalan menjauh dari YA yang langsung ia ikuti.

Tamara langsung melepas kertas yang ia gunakan dan mengibaskan rambutnya sembari berjalan. Ia pun mengenakan kacamata hitam ketika berjalan mengitari kolam renang.

Netizen pun memberikan komentar terkait gerak-gerik Tamara yang mereka saksikan. Ada yang menilai Tamara terlihat seperti habis syuting.

“Tamara berasa lagi syuting ye, kaga ada sedih-sedihnya,” kata @Anastasiazeniko.

“Yaa ampun emaknya Dante selesai rekon, serasa selesai syuting,” kata @Lina.

“Maknya berasa kaya main FTV,” kata @jillixio.

“Gue kalau jadi Tamara, nggak baka bisa se pede itu dan se santai itu, anak sendiri coy,” kata @SINGALEO.

@p1sangkubelummasak

#dante #yudhaarfandi #tamaratyasmara

♬ suara asli – Pisangku Belum Masak – Pisangku Belum Masak