HOLOPIS.COM, JAKARTA – Buat sobat holopis yang kangen dan menantikan party sablenk dari anime ‘Kono Subarashii’ (KonoSuba) kini telah dijadwalkan tayang kembali pada bulan April 2024.
Penayangan anime tersebut sudah diresmikan dari berbagai sumber yang ada, namun hingga saat ini belum diketahui tanggal pastinya.
“Visual terbaru untuk season ketiga serial anime ‘Kono Subarashii Sekai ni Shukufuku wo!’ dijadwalkan akan tayang pada bulan April 2024 mendatang,” tulis caption, seperti dikutip Holopis.com dari Instagram @update.anime, Selasa (6/2).
Dari informasi yang di dapat juga, anime ini masih dalam proses pengerjaannya, yang dilakukan di Studio Drive.
“Anime ini masih dikerjakan oleh studio Drive,” tambahnya.
Anime tersebut menceritakan tentang seorang pemuda, Satou Kazuma, yang merupakan seorang hikikomori dan suka bermain game. Mengalami insiden yang membuatnya terbunuh dalam sebuah kecelakaan lalu lintas di kehidupannya.
“Satou Kazuma seorang hikikomori yang suka bermain game. Nasib malang menimpanya karena terbunuh dalam sebuah kecelakaan lalu lintas,” tulis sinopsis anime tersebut.
Tidak hanya itu, anime ini juga menceritakan kehidupan barunya di dunia lain atau Isekai.
“ketika ia bangun, seorang gadis cantik yang mengaku sebagai dewi menawarkan kesempatan untuk hidup kembali di dunia lain,” tambahnya.
Kazuma pun diberi pilihan oleh Dewi tersebut, untuk membawa satu hal yang dinginkan untuk dibawa bersama di kehidupan barunya.
Kemudian petualangan besar Kazuma dimulai dalam kehidupan barunya, ia bertemu dengan beberapa perempuan yang menjadikannya sebuah party petualang yang sangat lucu.
Untuk sobat Holopis yang belum menonton anime ini, disarankan untuk segera menontonnya. Dijamin menarik dan dapat mengisi waktu luang dengan adegan-adegan lucu serta menarik dalam anime tersebut.
Bagi yang sudah penasaran dengan anime KonoSuba, dapat menontonnya gratis melalui aplikasi Bstation atau web Otakudesu.