Selasa, 24 Desember 2024

CCTV : Pemotor Tewas Akibat Ulah Mobil yang Sembarangan Buka Pintu Mobil

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Terekam kamera CCTV, seorang pengendara motor dikabarkan meninggal dunia akibat menabrak pintu mobil yang parkir dan dibuka sembarangan di bahu jalan.

Dipantau Holopis.com dari unggahan Instagram @net2netnews, terlihat dengan jelas bagaimana detik-detik peristiwa itu terjadi, dimana secara tiba-tiba mobil pikap parkir di bahu jalan sebelah kiri. Keadaan lalu lintas saat itu sedang cukup ramai dilalui kendaraan.

Setelah itu, datang seorang pengendara roda dua melajukan motornya dengan pelan, kemudian tiba-tiba supir pikap membuka pintu mobilnya hingga kecelakaan pun tak terelakan.

Motor menabrak pintu mobil pikap tersebut hingga si pengendara terjatuh ke tengah jalan, dan langsung tertabrak truk box yang beriringan dengannya.

Peristiwa itu terjadi di depan Pesantren Baru Kota Kediri, Jawa Timur, pada Selasa (28/11) pagi WIB.

Menurut laporan lain, terungkap bahwa kecelakaan tersebut telah ditangani pihak berwajib. Pihak kepolisian, dalam hal ini Kanit Laka Satlantas Polres Kediri Kota, Ipda Andris menyebut bahwa kecelakaan itu tepatnya terjadi pada pukul 07.00 WIB.

Korban disebut bernama Abdul Rofiq berusia 44 tahun, yang merupakan warga Lingkungan Kresek, Kelurahan Tempurejo, Pesantren Kota Kediri.

Menurut laporan itu menambahkan, bahwa korban dilaporkan meninggal dunia di lokasi kejadian.

Disebut bahwa korban alias si pemotor dilaporkan meninggal dunia di tempat kejadian.

Kejadian ini pun menarik perhatian publik, dimana warganet berbondong-bondong berpendapat di dalam ruang komentar yang tersedia.

“Dua-duanya lalai, Yg satunya kurang liat spion sblm buka pintu. Dan yg naik motor juga Meleng. Main hape. Dengan kecepatan segitu kalau fokus harusnya masih bisa ngerem. Toh itu pintunya buka jg pelan2,” tulis komentar @demamayz.

“Meninggal katanya min, sedih bgt padahal si bapak gak ngebut,” tulis komentar @hatisabri.

“Sebel bgt sama supir mobil yg Kya gtu…nanti klo kesenggol marah padahal dia yg melanggar peraturan,” tulis komentar @pray9105.

Untuk video selengkapnya, klik di sini.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral