HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pembalap Ferrari, Charles Leclerc berhasil mendapatkan P1 bersama rekan setimnya, yakni Carlos Sainz di P2 dalam ajang latihan bebas ke-2 Formula 1 (F1) musim 2023 saat seri GP Vegas di sirkuit jalanan Las Vegas, Amerika serikat pada Jumat (17/11).
Sang pembalap berhasil memuncaki FP2 dengan catatan waktu 1 menit 35,265 detik diikuti oleh rekan setimnya di Tim Kuda Jingkrak, Carlos Sainz lebih dari setengah detik, dengan Fernando Alonso dari Aston Martin melengkapi posisi tiga besar.
“Kami terlihat cukup kuat untuk saat ini. Sulit untuk memahami secara pasti posisi kami dalam kecepatan balapan, namun dalam kecepatan kualifikasi kami terlihat kuat,” kata Charles Leclerc seperti dikutip Holopis.com, Sabtu (18/11).
Pria berkebangsaan Monaco itu mengaku menyukai sirkuit dengan 17 putaran karena tidak repot untuk menyeting ulang mobilnya serta memudahkan para mekanik untuk beradaptasi dengan kondisi aspal.
“Kelihatannya bagus untuk saat ini. Saya suka treknya, menyenangkan untuk dikendarai. Saya selalu menyukai trek jalanan tapi yang ini bagus,” ujarnya.
Meskipun memuncaki latihan bebas, Leclerc tidak mau santai karena masih banyak pekerjaannya untuk mengambil langkah yang lebih baik untuk FP3 dan balapan resmi pada hari minggu besok.
“Kami masih harus bekerja dan mencoba mengambil langkah maju untuk besok, tapi ini adalah awal yang baik,” pungkasnya.