Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Asian Para Games 2023: Cabor Para-Chess Sumbang 7 Emas Sekaligus, Gokil!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pada gelaran Asian Para Games 2023 Hangzhou, kontingen Indonesia mendapat tambahan 7 medali emas yang semuanya berasal dari cabang olahraga (cabor) Para Chess.

Tambahan medali emas pertama didapatkan Tirto, melalui nomor Men’s Individual Standard P.

Selain itu, tambahan emas kedua diperoleh Maksum Firdaus, Alfrets Dien, dan Tirto lewat nomor Men’s Team Standard PI dengan meraih poin tertinggi menumbangkan tim dari Filipina.

Tambahan emas ketiga datang dari Indra Yoga dengan nomor Men’s Individual Standard VI-B1.

Selanjutnya, emas keempat disumbangkan oleh Indra Yoga, Yadi Sopian, dan Prasetyo Fitrianto lewat nomor Men’s Team Standard VI-B1.

Lebih jauh, emas kelima diterima oleh Yuni, Nasip Farta Simanja, dan Lilis Herna Yulia melalui nomor Women’s Team Standard PI.

Lebih lanjut, emas keenam didatangkan oleh Aisah Wijayanti Putri lewat nomor Women’s Individual Standard VI-B2/B3.

Dan yang terakhir, emas ketujuh didapatkan regu putri atas nama Aisah Wijayanti Putri, Khairunnisa, dan Farah Yumna Budiarti dengan nomor Women’s Team Standard VI-B2/B3.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jadwal Liga 1 Hari Ini : Pekan ke-6 Dibuka PSS Sleman vs Arema dan PSM Makassar vs PSIS

Liga 1 memasuki pekan ke-6, dan akan dibuka dua laga seru yakni PSS Sleman vs Arema FC dan PSM Makassar vs PSIS Semarang. Simak jadwal selengkapnya di artikel ini.

Jadwal Live dan Link Streaming Closing Ceremony PON XXI Aceh-Sumut 2024 Malam Ini

Closing Ceremony PON XXI Aceh-Sumut 2024 akan berlangsung malam ini. Simak jadwal live dan link streaming acara penutupan olahraga multievent terbesar di Indonesia tersebut.

Klasemen Medali Jelang Penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 : Jabar Teratas Jauh Ungguli DKI Jakarta

Jabar (Jawa Barat) berhasil menempati posisi teratas klasemen medali jelang penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 hari ini, disusul DKI Jakarta dan Jatim di peringkat dua dan tiga.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru