Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Pengamat Anggap Persaingan Setiap Tim di Piala Dunia U-17 Merata

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Piala Dunia U-17 2023 akan dimulai 10 November sampai 2 Desember 2023 mendatang, drawing fase grup pun telah ditentukan.

Terkait hal ini, Timnas U-17 Indonesia sendiri tergabung di Grup A bersama Ekuador, Panama dan Maroko. Klik di sini untuk daftar grup selengkapnya.

Timnas U-17 Indonesia memang dinilai terhindar dari grup neraka, namun tetap jangan menganggap remeh, sebab ketiga lawannya nanti juga diperhitungkan di setiap wilayah/zona mereka.

Meski begitu, Menurut Pengamat Sepakbola, Kesit Budi Handoyo menilai persaingan setiap tim di masing-masing grupnya merata, berbeda dengan senior.

“Ini kan kelompok umur jadi sebenarnya persaingannya tidak seperti senior, karena kalau U-17 itu hampir merata lah, terutama buat tim-tim yang sudah berpengalaman sudah tampil di Piala Dunia U-17,” kata Kesit sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com, Selasa (19/9).

Menurutnya semua tim yang lolos ke putaran final adalah mereka yang telah melewati babak kualifikasi yang begitu ketat di zonanya masing-masing.

Kesit juga mencontohkan tim-tim tersebut seperti Brasil dan Inggris di Grupn C, ada Spanyol di Grup B, Jepang dan Argentina di Grup D, dan lain sebagainya.

“Jadi bisa dibilang tim-tim yg selama ini banyak mendominasi U-17 itu adalah tim favorit,” tambahnya.

Sebagai informasi, Timnas U-17 Indonesia akan melakoni laga perdana Piala Dunia U-17 2023 kontra Ekuador di Gelora Bung Tomo, Jumat (10/11).

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Atalanta vs Arsenal Imbang Tanpa Gol

Hasil pertandingan Atalanta vs Arsenal di Liga Champions harus berakhir imbang tanpa gol.

Tim Bola Voli Bhayangkara Juara III Asian Men’s Club

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Tim bola voli Bhayangkara Presisi sukses...

Feyenoord vs Leverkusen : Xhaka dkk Pesta 4 Gol

Bayer Leverkusen sukses mengandaskan perlawanan Feyenoord pada laga perdana fase grup Liga Champions musim 2024/2025, dengan skor telak 4-0 tanpa balas.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru