HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sebuah video menunjukkan Kepala cabang Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Mukti Cianjur, Imas Masitoh tengah tiduran dengan beberapa lembar uang pecahan Rp100.000 viral di media sosial.
Bukan tanpa alasan. Hal ini karena video tersebut muncul di tengah situasi yang tidak baik di Cianjur soal ketersediaan air bersih.
Tidak hanya pamer uang, Imas juga tampak memamerkan perhiasan yang dikenakannya, yakni cincin dan gelang emas.
Berdasarkan keterangan dari Direktur Umum Perumda Tirta Mukti, Achmad Akbar, bahwa Imas saat ini sudah dicopot dari jabatannya sebagai Kepala Cabang PDAM Tirta Mukti Cianjur.
“Yang bersangkutan termasuk yang dirotasi, jadi tidak lagi menjabat sebagai Kepala Cabang,” kata Akbar dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Kamis (24/8).
Saat ini kata Akbar, Imas ditarik ke kantor pusat dengan posisi baru. Sekalipun videonya viral, wanita tersebut ternyata tidak mendapatkan sanksi apapun dari perusahaan plat merah tersebut.
“Ditarik ke kantor pusat,” ujarnya.
Kemudian, Akbar juga menyatakan bahwa Imas memang terbilang cukup kaya. Namun kekayaan itu tidak hanya dihasilkan dari pekerjaannya di PDAM Tirta Mukti. Akan tetapi ada usaha-usaha sampingan yang ikut menjadi sumber pundi-pundi hartanya.
“Bu Imas itu kaya bukan dari hasil bekerja di Perumda Tirta Mukti, tapi dari bisnis sampingannya. Dia itu boleh dikatakan sudah kaya dari dulu,” tegasnya.
Persoalan video yang viral itu, Akbar menyampaikan bahwa berdasarkan keterangan yang bersangkutan, konten itu sudah lama diambil. Bahkan Imas sudah menyampaikan permohonan maaf terbuka baik kepada perusahaan maupun kepada masyarakat Cianjur.
“Kasus ini sudah selesai,” pungkasnya.