Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kasus pengeroyokan seakan tiada hentinya, baru-baru ini kembali terjadi korbannya adalah seorang siswa SMAN 1 Sakti, Kabupaten Pidie, Aceh. Aksi pengeroyokan yang melibatkan korban dan kedua teman sekelasnya terjadi, pada Sabtu (5/8) lalu.

Melalui rekaman video berdurasi 30 detik yang viral di media sosial, memperlihatkan korban tengah dihajar habis-habisan oleh kedua temannya. Selain itu, baik korban maupun pelaku terlihat sama-sama mengenakan baju pramuka dan berada dalam sebuah ruangan kelas.

Aksi tak terpuji itu dilakukan para pelaku di dalam kelas, dan lingkungan sekolah. Dalam rekaman tersebut terlihat kedua pelaku membagi tugas, seorang pelaku memegang kedua tangan korban agar lebih mudah dihajar. Sedangkan seorang lainnya, terus menghujamkan pukulan ke arah wajah dan kepala korban.

Seperti pantauan Holopis.com mendapati rekaman vidio viral tesebut dibagikan kembali oleh akun Instagram @kabarnegri, Rabu (9/8). Dalam unggahan, pemilik menyebutkan bahwa selama kejadian ini berlangsung tidak ada seorangpun yang berusaha melerai atau berusaha menghentikan pengeroyokan tersebut.

Hingga kini belum diketahui pasti apa penyebab aksi pengeroyokan tersebut, dan identitas dari korban maupun pelaku. Karena beredar dan viral di media sosial, aksi pengeroyokan yang dilakukan oleh pelajar dan yang menjadi korban pelajar juga, hal ini tentu mendapat perhatian lebih dari netizen.

Banyak pihak menyayangkan aksi pengeroyokan ini, tak hanya itu netizen juga mengaku geram, dan meminta agar keadilan ditindaklanjuti atas kasus tersebut.

“Gue kalau jadi orang tuanya (korban), gak ada damai tetap proses hukum!” tulis @gentho.jr

“Astagfirullahaladzim miris dunia pendidikan kaya gini,” tulis @yunwr27

“Kawal terus dan proses,” tulis @irvansonjaya89

Untuk video selengkapnya, klik di sini klik di sini.