Jokowi Bersama Keluarga Salat Idul Adha di Istana Kepresidenan Yogyakarta

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melaksanakan salat Idul Adha 1444 H, di halaman Gedung Agung, Istana Kepresidenan, Yogyakarta, Kamis 29 Juni 2023. Jokowi datang bersama Ibu Iriana Jokowi beserta keluarga.

Dilihat Holopis.com dari YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (29/6), Jokowi duduk di saf paling depan, didampingi iparnya, Anwar Usman yang juga Ketua MK (Mahkamah Konstitusi). Kemudian Ibu Iriana Jokowi ada di saf wanita barisan depan.

Masyarakat juga terlihat ikut serta dalam salat Idul Adha, dengan mengisi saf yang sudah disiapkan di halaman Gedung Agung.

Jokowi Salat
Presiden Jokowi salat ied di Istana Kepresidenan Yogyakarta, Kamis (29/6). [Foto : Tangkapan layar]

Salat dimulai pukul 6.30 WIB dengan imam sekaligus khatib, Jauhar Mustofa yang merupakan Kepala Bidang Urusan Agama Islam di Kantor Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta Kementerian Agama.

Adapun yang menjadi tema khotbah yakni “Semangat Berkurban dan Ketaatan Nabi Ismail AS”.

Sementara itu, Maulana Hasbulloh akan bertindak sebagai bilal dan memandu kumandang takbir.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral