Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Erick Thohir Tegaskan Siap Hukum Penyusup Saat Laga Indonesia vs Argentina

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir menyebut bahwa penyusup saat laga Timnas Indonesia vs Argentina akan mendapat hukuman, tinggal tunggu hasil rapat Komite Eksekutif (Exco).

Sebelumnya diketahui bahwa, Timnas Indonesia vs Argentina digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Senin (19/6) lalu, dimana Tim Tango menang 2-0 tanpa balas.

Pasca peluit panjang berakhir, penyusup lantas berlari memasuki lapangan dan menghampiri skuad Argentina yang sedang bersalaman dengan Timnas Indonesia.

Insiden tersebut sempat menghebohkan dunia maya, pasalnya pria yang tidak diketahui namanya itu berhasil mendapatkan foto dengan idolanya di Timnas Argentina.

Meski begitu, Erick Thohir menjelaskan bahwa sejatinya ada larangan untuk insiden seperti itu.

Berkaca pada China, dimana mereka memiliki kebijakan untuk para penyusup lapangan saat pertandingan, dengan hukuman larangan dilarang menonton selama satu tahun.

“Pitch invasion pasti aturannya sama dengan China, tapi kami belum umumkan karena belum rapat Exco (Komite Eksekutif), ada larangan nonton Timnas,” ungkap Erick, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com, Jumat (23/6).

“Bukan kita tidak menghormati, ini regulasi yang kita tingkatkan,” tambahnya.

“Saya harap di liga, para penonton buat onar, apalagi kalau ada pemukulan mestinya ada hukumannya,” tukasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jadwal Liga 1 Hari Ini : Pekan ke-6 Dibuka PSS Sleman vs Arema dan PSM Makassar vs PSIS

Liga 1 memasuki pekan ke-6, dan akan dibuka dua laga seru yakni PSS Sleman vs Arema FC dan PSM Makassar vs PSIS Semarang. Simak jadwal selengkapnya di artikel ini.

Jadwal Live dan Link Streaming Closing Ceremony PON XXI Aceh-Sumut 2024 Malam Ini

Closing Ceremony PON XXI Aceh-Sumut 2024 akan berlangsung malam ini. Simak jadwal live dan link streaming acara penutupan olahraga multievent terbesar di Indonesia tersebut.

Klasemen Medali Jelang Penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 : Jabar Teratas Jauh Ungguli DKI Jakarta

Jabar (Jawa Barat) berhasil menempati posisi teratas klasemen medali jelang penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 hari ini, disusul DKI Jakarta dan Jatim di peringkat dua dan tiga.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru