Profil Moonbin ASTRO yang Meninggal Dunia di Usia Muda

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Jagat hiburan Korea Selatan dihebohkan dengan kabar member ASTRO, Moonbin meninggal dunia di usia yang masih sangat muda, yaitu 25 tahun. Kabar dari polisi yang mengatakan bahwa Moonbin melakukan bunuh diri pun membuat penggemarnya semakin sedih.

Siapa sosok Moonbin, member ASTRO yang meninggal mendadak dan menyisakan luka di hati para penggemarnya?

  • Nama: 문빈 Moon Bin
  • Tanggal Lahir: 26 Januari 1998
  • Tempat Lahir: Cheongju, Provinsi Chungcheong Utara, Korea Selatan
  • Almamater: Hanim Multi Art School
  • Label: Fantagio
  • Pekerjaan: Musisi
  • Meninggal Dunia: 19 April 2023

Awal Karir Moon Bin

Karena masukan dari sang ibu, Moon Bin pun menjadi model cilik di tahun 2004. Ia muncul dalam video musik TVXQ yang berjudul Ballons. Kemudian, ia juga sempat tampil di drama populer Korea Selatan, Boys Over Flower. Kemudian Moonbin menjadi trainee di agensi Fantagio.

Bergabung Menjadi Member ASTRO

Setelah menjadi trainee, Moonbin pun bergabung bersama ASTRO yang memiliki 6 member di tahun 2016. Mereka debut dengan album mini bertajuk Spring Up, yang berisi lima lagu.

Di tahun 2019, Moonbin sempat absen sesaat dari kegiatan band karena alasan kesehatannya.

Kematian Mendadak

Moonbin ditemukan meninggal dunia oleh sang manajer, di rumahnya pada 19 April malam, waktu Korea. Meskipun penyebab kematian belum diperiksa secara resmi, namun Kepolisian Gangnam mengatakan bahwa Moonbin kemungkinan bunuh diri.

Kabar ini langsung menyisakan perih di hati para penggemarnya. Moonbin pun langsung menjadi trending topic di media sosial Twitter.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral