HOLOPIS.COM, JAKARTA – Tisu magic saat ini banyak disebut-sebut sebagai alternatif untuk memperpanjang hubungan seks dengan pasangan anda.

Tisu magic atau tisu benzocaine pada dasarnya adalah tisu basah yang dipercaya bermanfaat untuk mencegah ejakulasi dini pada pria.

Produk ini bekerja dengan mengurangi sensitivitas penis, sehingga penggunanya tidak merasakan sensasi penetrasi saat berhubungan seks dan menunda proses ejakulasi.

Di dalam tisu magic tersebut biasanya mengandung Ethyl alcohol atau etanol, Polyethylene oxide, Benzalkonium chloride serta sedikit parfum.

Tak hanya itu, beberapa jenis tisu magic juga mengandung bahan alami berupa ekstrak lidah buaya yang biasa digunakan untuk melembutkan kulit atau zat tambahan lain, seperti triclosan dan cocamidopropyl betaine.

Meski setiap produk tisu magic memiliki kandungan yang berbeda, fungsinya tetap sama, yaitu membuat hubungan seks berlangsung lebih lama.

Cara pakai untuk tisu magic ini biasanya diarahkan ke bagian kepala penis. Hal ini karena kepala penis memiliki saraf yang paling banyak, sehingga kandungan dalam tisu magic dapat mengurangi sensasi hubungan seksual secara signifikan.

Namun, Anda dapat menggunakannya untuk seluruh bagian penis, mulai dari kepala hingga batang penis, agar sensasi mati rasa pada penis dapat bertahan lama. Usapkan tisu magic ke seluruh bagian penis sekitar 10–15 menit sebelum berhubungan seksual.

Setelah itu, biarkan cairan dari tisu mengering. Saat akan penetrasi, cuci penis yang telah diusap tisu magic dengan air hangat terlebih dahulu.

Penggunaan tisu magic pun tidak melulu baik karena disinyalir dapat menimbulkan efek samping, termasuk alergi, iritasi kulit, hingga disfungsi ereksi.