HOLOPIS.COM, JAKARTA – Jisoo BLACKPINK baru saja memberikan kado dengan harga yang fantastis spesial untuk para penggemarnya yang menghadiri penampilan rekaman Inkigayo di Korea Selatan.
Bak acara nikahan, Jisoo membagikan bingkisan untuk para penggemarnya dari Dior, brand mewah di mana Jisoo adalah band ambassadornya.
Dalam bingkisan tersebut, terisi cupcake, surat dari Jisoo, foto Jisoo, dan lipstik Dior.
“Jisoo memberikan hadiah untuk para fansnya yang menghadiri acara inkigayo rekaman hari ini,” kata pengguna Tiktok @vchuyaa_m dikutip Holopis.com, Minggu (2/4).
Lipstik Dior yang ada dalam bingkisan tersebut pun tidak main-main, lipstik yang diberikan adalah Dior Addict Lip Glow seharga 600 ribu rupiah.
https://www.tiktok.com/@winchocolatey/video/7217223254723923226?_r=1&_t=8b9t26SOSUE
Para netizen yang melihat unggahan tersebut pun merasa iri karena tidak berada di Korea Selatan.
“Sovenir nikah aja nggak ngasih Dior kak,” kata @loivera.
“Pasti kalau Jisoo nikah souvenirnya tas Dior,” kata @ssyadlii_.
“Itu lah Jisoo kalau udah sayang ama Blink,” kata @ameliaa_1901.