Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

iPhone SE 4 Rencananya Diproduksi dan Diluncurkan Tahun 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA – iPhone SE 4 dikabarkan sedang dikembangkan, jadi model terbaru smartphone murah dari Apple. Pasalnya sebelum kabar ini mencuat, Apple tidak lagi teruskan produksi iPhone SE yang terakhir kali dihadirkan pada tahun 2022.

iPhone generasi ketiga yang terakhir diluncurkan tersebut, desainnya mirip dengan iPhone SE 2 dengan menggunakan chipset A15 Bionic. Pada generasi keempat yang sedang dikembangkan, Apple akam merubah desain serta meningkatkan performa dari generasi sebelumnya.

Dikutip Holopis.com dari MacRumors, Minggu (2/4), ada sedikit bocoran beberapa perubahan dari iPhone SE 4. Pertama dari desain, yang mirip dengan iPhone 14. Menurut analis ternama Ming Chi-Kuo, iPhone SE 4 bakal mengusung panel OLED, ukuran layar sekitar 6,1 inch, dan punya bezel yang tipis.

Kemungkinan, iPhone SE 4 akan pakai notch pada bagian layarnya. Tapi belum ada informasi rinci, apakah notch tersebut akan mendukung fitur Face ID. Namun, jika Apple mengusung TrueDepth camera, hal ini dapat meningkatkan ongkos produksi iPhone SE 4.

Chipset yang digunakan yakni chipset A16 Bionic yang sama seperti pada model iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max.

Selain itu, kabarnya iPhone SE 4 sudah dilengkapi modem 5G buatan Apple. Kuo mengatakan, chip 5G baseband yang diproduksi ini menggunakan pemrosesan 4nm yang mendukung koneksi 5G sub-6, bukan mmWave yang lebih kencang.

Selanjutnya, iPhone SE 4 rencananya akan diproduksi dan diluncurkan pada tahun 2024. Seperti diketahui, SE 3 diluncurkan pada Maret 2022 lalu, sementara untuk iPhone SE 2 diresmikan April 2020 silam. Bila mengikuti timeline peluncuran iPhone SE, maka diyakini iPhone SE 4 bakal meluncur pada Maret-April 2024 mendatang.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

iOS 18 Meluncur, Lakukan Hal Ini Sebelum Update!

Apple telah resmi meluncurkan sistem operasi terbaru untuk smartphone iPhone mereka, yakni iOS 18. iOS anyar dari raksasa teknologi Amerika Serikat ini membawa segudang fitur baru dan peningkatan performa yang menarik.

Daftar iPhone yang Masih Kebagian iOS 18, Ada Punyamu?

Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iOS 18. Sistem operasi ini membawa segudang fitur menarik yang membuat pengalaman pengguna iPhone semakin seru.

Roy Minta Kepala BSSN dan Budi Arie Dicopot Usai Data Ditjen Pajak Jebol

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Pakar telematika, Roy Suryo merasa geram...
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru