Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Kondisi Pilot Susi Air yang Disandera KKB Papua Sedang Sakit

HOLOPIS.COM, PAPUA – Pihak kepolisian mendapatkan informasi mengenai kondisi kesehatan pilot Susi Air yang sampai saat ini masih disandera oleh KKB Papua.

Kapolres Nduga, AKBP Rio Alexander Panelewen mengungkapkan, informasi yang didapatkan bahwa Capt Philip Mark Mehrtens saat ini sudah mulai sering sakit-sakitan.

“Saya pastikan bahwa pilot sampai saat ini masih hidup. Dan ada informasi yang kami terima bahwa pilot sedang sakit,” kata Alexander dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Sabtu (25/3).

Rio menyatakan, informasi itu juga berhasil mereka dapatkan ketika proses negosiasi dengan KKB pimpinan Egianus Kogoya masih dilakukan sampai saat ini.

“Upaya negosiasi itu masih berjalan dan hal itu juga dijadikan sebagai pengumpulan informasi mengenai keadaan Capt Philip. Dari sana kami dapat informasi bahwa kondisi Capt Philip kurang baik,” terangnya.

Dengan riwayat kesehatan yang pernah mengalami asma, Alexander menduga kondisi kesehatan Philip akan semakin parah dengan kondisi perlintasan KKB Papua.

“KKB yang dipimpin oleh Egianus Kogoya ini daya jelajahnya di hutan sangat tinggi. Bahkan mereka juga melintasi daerah dengan ketinggian lebih dari 3.000 MDPL,” ujarnya.

Dengan kondisi seperti itu, pihak aparat pun sampai saat ini hanya bisa terus berupaya melakukan komunikasi dengan KKB untuk mau melepaskan Philip.

“Proses negosiasi dari Pemda terus kami pantau. Semoga ada hasil yang baik agar kita bisa mengembalikan pilot kepada keluarganya dalam keadaan sehat,” pungkasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Tawuran di Bekasi Tewaskan Seorang Remaja

HOLOPIS.COM, BEKASI - Seorang remaja berinisial  WS tewas terkena...

KPK Dalami Penempatan Dana Taspen ke Sejumlah Sekuritas

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap penempatan...

Rugi Puluhan Juta Rupiah, Pengusaha Karawang Lapor Proyek Fiktif ke Polres

Ferry Dharmawan, seorang pengusaha asal Karawang, melaporkan dugaan penipuan dan penggelapan yang dilakukan oleh pria berinisial EA ke Polres Karawang. Dugaan tersebut terkait proyek fiktif yang menyebabkan kerugian materiil bagi Ferry, setelah ia menyerahkan uang puluhan juta rupiah.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru