HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti mengaku bahwa Dani Ceballos merupakan pemain yang banyak berkontribusi bagi timnya.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ancelotti pasca Real Madrid menang 3-1 atas Atletico Madrid di perempat final Copa del Rey, Jumat (27/1).
Pada pertandingan tersebut, Dani Ceballos sendiri dimainkan Carlo Ancelotti sejak menit 44, dimana ia masuk menggantikan Ferland Mendy yang mengalami cedera.
Penampilannya pun cukup menjanjikan hingga babak tambahan waktu, bahkan Ceballos mampu memberikan satu assist untuk Vinicius Junior dalam gol ketiga Real Madrid di penghujung babak tambahan kedua, tepatnya pada menit 120.
“Meninggalkan Kroos dan Modric di bangku cadangan tidak lah mudah, tetapi juga sulit untuk memiliki pemain seperti Ceballos dan Asensio di sana ketika mereka bermain dengan sangat baik. Ini adalah transisi tetapi rumit dengan pemain di level ini,” ucap Ancelotti, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi Real Madrid, Jumat (27/1).
Saat ditanya awak media soal perpanjangan kontrak Dani Ceballos, Carlo Ancelotti sejatinya masih bungkam perihal itu, namun ia mengatakan bahwa Ceballos punya kontribusi untuk Real Madrid.
“Saya tidak akan membicarakannya. Klub tahu persis bagaimana perasaan saya tentang itu. Dia banyak berkontribusi,” tambahnya.
Sebagai informasi, kontrak Dani Ceballos memang akan berakhir pada 30 Juni 2023 nanti, dan sampai saat ini belum ada pembicaraan sama sekali perihal perpanjangan kontrak.
Pemain yang pernah dipinjamkan ke Arsenal itu bahkan belum jelas bagaimana masa depannya.