HOLOPIS.COM, JAKARTA – Teka-teki alasan sebenarnya mengenai kepindahan Gabriel Jesus dan Oleksandr Zinchenko ke Arsenal akhirnya terjawab sudah.

Ada pun alasan yang melatarbelakangi kepindahan Jesus dan Zinchenko ke Arsenal yakni karena faktor keinginan mereka sendiri, bukan karena perseteruan dengan internal klub dan lain-lainnya.

Memang dirasa betul apabila alasan kepindahan Jesus dan Zinchenko karena hadirnya pemain baru, namun alasan itu bukan lah satu-satunya yang menjadi keputusan bagi kedua pemain tersebut untuk hengkang ke Arsenal.

Alasan kedua pemain berbakat itu pun disampaikan langsung oleh Pep Guardiola, yang merupakan manajernya ketika di Manchester City.

“Mereka (red-Gabriel Jesus dan Zinchenko) ingin pergi, mereka tidak bisa bertahan,” ucap Guardiola, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi Manchester City.

“Saya mendoakan yang terbaik untuk Gabriel dan Oleks. Mereka adalah orang-orang yang luar biasa, dan mereka banyak membantu kami. Saya tidak pernah mengatakan satu pemain pergi, itu klub dan itu keputusan mereka.,” sambungnya.

“Erling dan Julian datang dan sulit bagi Gabriel. Apa yang terjadi dengan Gabriel adalah normal. Itu bagus,” tambahnya.

Lanjutnya, Pep Guardiola turut mengucapkan terima kasih atas jasa para pemain tersebut, termasuk Raheem Sterling yang pindah ke Chelsea.

“Untuk para pemain yang ada di sini, Gabriel, Raheem, Oleks. Saya sangat berterima kasih atas apa yang telah mereka lakukan untuk kami,” ucapnya

“Itu adalah transfer yang bagus untuk klub. Kami tidak dalam posisi kami karena kami tidak memiliki Oleks atau Gabriel,” pungkasnya.

Sebagai informasi, Gabriel Jesus dan Oleksandr Zinchenko jadi pemain yang paling diandalkan Arsenal hingga saat ini.

Meski dalam hal ini Gabriel Jesus tengah dibekap cedera serius, namun posisinya diyakini tak akan tergantikan.