HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kylian Mbappe mampu membawa Prancis meraih kemenangan pasti atas Denmark, dengan skor 2-1 di laga kedua babak penyisihan grup Piala Dunia 2022, Sabtu (26/11) waktu malam hari.
Bertanding di Stadium 974, Prancis yang turun dengan kekuatan penuh, langsung tampil menekan sejak awal laga.
Kedua tim sejatinya sama-sama kuat dalam hal penguasaan bola, namun Prancis dinilai lebih berbahaya dalam hal menciptakan peluang.
Hal itu terbukti, dimana pada menit 21 Prancis mampu menciptakan shot on target pertamanya pada laga tersebut. Kemudian disusul oleh kesempatan keduanya di menit 33 oleh Antoine Griezmann.
Meski beberapa peluang tercipta dari kedua tim, babak pertama tetap ditutup dengan tanpa gol.
Gol pertama Prancis baru lahir di menit 61, dimana Kylian Mbappe mampu membukukan angka setelah sukses memanfaatkan assist Theo Hernendez.
Pasca gol, intensitas serangan Denmark semakin berbahaya, sehingga mampu menciptakan gol penyama kedudukan di menit 68 pleh Andreas Christensen.
Alhasil, gol kemenangan Prancis dicetak di menit 86 oleh Kylian Mbappe dengan memanfaatkan assist Antoine Griezmann.
Dengan demikian, Prancis kokoh di puncak klasemen Grup D Piala Dunia 2022, dengan enam poin, dan otomatis mendapatkan satu tiket babak 16 besar.
Sementara Denmark harus terdampar di posisi tiga klasemen sementara dengan torehan satu poin.