HOLOPIS.COM, JAKARTA – Seorang wanita bersenjata dikabarkan berusaha menerobos ke arah Istana Negara dengan membawa senjata api rakitan an jenis FN. Beruntung ia berhasil diamankan sebelum meletuskan senjata api tersebut.

Peristiwa itu berlangsung pada Selasa 25 Oktober 2022 sekira pukul 07.00 WIB.

Saat ini wanita bercadar hitam dan hijab biru tersebut sedang dilakukan pemeriksaan oleh Subdit Keamanan Negara Direktorat Tindak Pidana Umum Polda Metro Jaya.

Barbuk senpi SN
Senjata api rakitan jenis FN milik perempuan bercadar yang diamankan polisi. [foto : Istimewa]

Kabar tersebut dibenarkan Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo, saat dikonfirmasi Holopis.com.

“Ya, sedang didalami oleh Krimum Polda Metro Jaya,” kata Dedi, Selasa (25/10).

Selain itu, Wakasat Lantas Polres Jakarta Pusat, AKP Linda mengatakan, dalam peristiwa itu berhasil diamankan seorang wanita, satu tas hitam berisi kitab suci, dompet kosong warna merah muda dan sebuah handphone dan sebuah senjata api jenis FN.

“Betul ada ibu-ibu diamankan, bawa senjata,” kata Linda saat dikonfirmasi.