Sabtu, 28 Desember 2024
Marry Christmas 2024

Trailer Disenchanted Rilis, Amy Adams Kembali Menjadi Giselle

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Disney akhirnya merilis trailer film yang sangat ditunggu penggemar, Disenchanted. Film yang merupakan sekuel dari Enchanted ini akan kembali menampilkan Amy Adams sebagai Giselle, Patrick Dempsey, James Marsden, dan Idina Menzel.

Kisah Disenchanted akan berlatarkan momen 15 tahun setelah kehıdupan bahagıa Gıselle dan dan Robert bersama anak Roberto Morgan, yang akan dibintangi oleh Gabrielle Baldacchino.

Keluarga tersebut memutuskan untuk pindah ke daerah pinggiran kota. Saat akan membeli rumah baru yang membutuhkan banyak perbaikan, semuanya menjadi berantakan dan harapan Giselle untuk memiliki kehidupan bak dongeng pun semakin jauh dari harapan.

Kembali membintangi kelanjutan kisah Enchanted yang sukses di tahun 2007, Patrick Dempsey mengaku merasa sangat senang. Apalagi dunia yang kelam saat ini sedang benar-benar membutuhkan film yang ceria dan penuh dengan musik.

“Untuk kembali bekerja dengan semuanya setelah 14 tahun benar-benar sangat menyenangkan. Kita sekarang butuh pelarian, kita membutuhkan komedi romantis dan musikan untuk membuat orang keluar dari semua kelesuan ini,” kata Patrick.

Disenchanted akan disutradarai oleh Adam Shankman. Sementara Alan Menken dan Stephen Szhwartz kembali menjadi penulis lagu serta membuat musiknya.

Film ini akan tayang di Disney+ pada tanggal 24 November 2022 mendatang.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral