HOLOPIS.COM, JAKARTA – Film Bullet Train saat ini sudah tayang di bioskop-bioskop Indonesia. Film ini akan menampilkan aksi lincah dari Brad Pitt yang tak juga kenal usia tua.

Selain dibintangi oleh nama-nama besar Holywood lainnya seperti Joey King, Sandra Bullock, Aaron Taylor-Johnson, Logan Lerman, dll, ini dia fakta-fakta film Bullet Train.

Disutradarai Oleh Mantan Stunt Double Brad Pitt

Siapa sangka ternyata film ini adalah hasil dari sutradara David Leitch yang dulunya menjadi pemeran pengganti atau stunt double.

Bahkan, Leitch pernah menjadi pemeran pengganti adegan berbahaya Brad Pitt di Fight Club, Troy, Ocean’s Eleven, dll.

Lady Gaga Hampir Bintangi Film Ini

Meskipun film ini dihujani nama-nama besar, ada satu lagi nama besar yang harusnya menghiasi film ini, yaitu Lady Gaga. Namun rencana itu gagal karena bentrok dengan jadwal Lady Gaga syuting House of Gucci.

Adegan Laga Terinspirasi dari Jackie Chan

Ternyata adegan laga di film ini tidak jauh-jauh dari aktor laga legendaris internasional, Jackie Chan. Sutradara meniru gabungan combat dan komedi yang kerap kali ada di film-film Jackie Chan.

Hampir Ada Penampilan Spesial Dari Keanu Reeves

Tak cukup sampai di Lady Gaga, ternyata film ini juga hampir ikut dibintangi oleh Keanu Reeves bahkan untuk sebentar saja. Namun rencana tersebut pun gagal. Tidak dijelaskan secara rinci kenapa Reeves gagal membintangi Bullet Train dan reuni dengan Sandra Bullock.