JAKARTA – Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya mengunjungi Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, untuk memastikan persiapan jelang mudik Lebaran. Dengan perkiraan melayani sekitar 1 juta pemudik, stasiun ini siap menjadi salah satu titik keberangkatan utama.
“Tak terasa, liburan Lebaran akan datang beberapa hari lagi. Ratusan juta orang diprediksi akan melakukan mudik dan libur Lebaran,” demikian unggahan dari akun Instagram @sekretariat.kabinet yang dikutip Holopis.com, Minggu (16/3).
Teddy hadir atas undangan Menteri Perhubungan, Dudy Purwagandhi. Bersama-sama, mereka mengecek langsung kelancaran operasional stasiun, khususnya menghadapi lonjakan penumpang besar-besaran.
Salah satu sorotan dari kunjungan ini adalah inovasi mutakhir berupa sistem Face Recognition (FR) yang dikembangkan oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI). Teknologi ini memberikan kemudahan luar biasa bagi penumpang.
“Dengan sistem ini, penumpang tidak perlu lagi menunjukkan kartu identitas kepada petugas stasiun untuk proses naik kereta,” ungkap Teddy.
Tidak hanya itu, sistem ini juga mempercepat proses boarding dengan efisiensi tinggi.
“Layanan yang tidak lagi menggunakan kertas untuk tiket boarding ini, telah berhasil mempercepat proses boarding menjadi sekitar 4-5 detik, jauh lebih cepat dibandingkan dengan manual boarding yang membutuhkan waktu sekitar 90 detik,” tambahnya.
Dengan kesiapan teknologi ini dan berbagai persiapan lainnya, pemerintah optimistis bahwa arus mudik tahun ini akan berjalan lebih lancar, aman, dan nyaman bagi masyarakat.