JAKARTA – Laga berat nan dahsyat akan dilakoni Timnas Bahrain. Terdekat, tepatnya 20 Maret, mereka akan menantang tim kuat Jepang. Lalu, lima hari berselang atau pada 25 Maret, armada Dragan Talajic melanjutrkan petualangan ke Jakarta, versus Indonesia.
Dia laga berat di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia nanti sangat penting bagi Bahrain guna menjaga ambisi lolos langsung ke putaran final. Itu berarti mereka harus bisa finis sebagai runner up.
Bahrain sendiri saat ini berada di posisi kelima Grup C. Meski begitu, Warriors of Dilmun, julukan Bahrain punya poin yang sama dengan Indonesia, China, dan Arab Saudi yakni enam.
Melakoni dua laga tandang jelas tak enteng. Terlebih semua kontestan di Grup C sama-sama mengincar kemenangan guna meringankan langkah ke depan.
Hal tersebut disadari betul oleh Dragan Talajic. Ia pastinya berharap anak-anak asuhnya bisa meraih hasil positif, meski untuk merealisasikan target tentunya tak semudah membalikkan telapak tangan.
Pada pertemuan pertama melawan Jepang, Bahrain digiling lima gol tanpa balas. Pun begitu kala menjamu Indonesia, Bahrain hanya mampu bermain imbang 2-2.
Berkaca dari laga sebelumnya, Dragan Talajic mengaku sangat percaya dengan semua pemainnya. Dengan kata lain, siapa pun pemain yang akan dimainkan, terlebih di starting XI diyakini bakal tampil habis-habisan.
“Anak-anak ini sudah memiliki kualitas selama tiga atau empat tahun, tetapi sebagai pelatih, Anda selalu tahu ada periode ketika tim tumbuh bersama. Saya pikir inilah saatnya bagi kami sekarang,” kata Talajic.
“Seluruh tim tumbuh. Mereka sekarang memiliki pikiran yang baik, mentalitas pemenang, dan mereka percaya dan saling percaya. Itulah yang membuat saya terlalu optimistis untuk empat pertandingan tersisa,” imbuhnya.
“Ini adalah kesempatan untuk generasi ini. Saya tahu anak-anak saya, saya tahu karakter mereka. Kami tidak akan melewatkan kesempatan ini. Kami akan membuat semua orang Bahrain bangga dengan kami dan kami akan lolos ke Piala Dunia,” pungkas Talajic.