HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manajer Arsenal Mikel Arteta merespon kritik Patrick Vieira yang menyinggung soal mental Bukayo Saka Cs saat melawan Manchester United (MU), pelatih asal Spanyol itu pun mengakui timnya memang main tak sebaik yang diinginkan.
Diketahui, Arsenal gagal memetik kemenangan saat menjamu MU pada lanjutan pekan ke-23 Liga Inggris di Stadion Emirates, Minggu (25/1/2026) malam WIB. The Gunners kandas dengan skor 3-2.
Hasil itu memutus tren tak terkalahkan Arsenal selama main di kandang sendiri musim ini. Selain daripada itu juga, kekalahan tersebut membuat The Gunners gagal menang dalam tiga pertandingan terakhir Liga Inggris, dimana sebelumnya ditahan imbang Liverpool hingga Nottingham Forest.
Kekalahan atas MU itu pun dikritik Vieira, legenda Arsenal itu menyinggung soal mental permainan The Gunners di atas lapangan.
Arteta merespon, ia terbuka atas kritik yang ada. Di sisi lain, Arteta mengakui bahwa performa timnya buruk melawan MU.
“Gak apa-apa. Kami menerima setiap opini kok, darimana pun asalnya, mereka pasti punya alasan yang tepat untuk mengatakannya,” ucap Arteta, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi Arsenal.

“Pada akhirnya memang kami harus menunjukkan kekuatan mental yang dimiliki di lapangan saat pertandingan, dan kami benar-benar main oke di Milan (melawan Inter di Liga Champions), sedangkan hari ini (Minggu) kami tidak sebaik itu,” tambahnya.
“Saya gak tahu apakah itu soal faktor mental akibat tekanan yang diberikan, tapi karena kami bermain buruk, terutama secara teknis dalam aspek-aspek tertentu, dimana permain melawan tim yang jika anda melakukan kesalahan, mereka akan menghukum anda dengan sangat berat, itulah perbedaannya,” imbuh Arteta.
Sebagai informasi tambahan, Arsenal akan menghadapi Kairat Almaty pada laga pamungkas fase liga Liga Champions, pada (29/1/2026) mendatang. Kemudian bertandang ke markas Leeds United di lanjutan Liga Inggris.

