HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manchester United tunjuk Michael Carrick jadi pelatih baru. Namun eks pemainnya tersebut hanya dikontrak dengan status caretaker saja, alias manajer sementara hingga akhir musim ini.
“Manchester United dengan senang hati mengumumkan penunjukan Michael Carrick sebagai kepala pelatih tim utama putra hingga akhir musim 2025/2026,” tulis pengumuman Manchester United seperti dikutip Holopis.com.
Ada pun Carrick nantinya akan didampingi sejumlah nama, seperti Steve Hollans sebagai asistennya, kemudian ada Jonathan Woodgate, Travis Binnion hingga Jonny Evans di tim kepelatihannya.
Ditunjuknya Carrick ini sedianya sesuai dengan isu yang bergulir akhir-akhir ini, dimana memang namanya jadi yang paling teratas untuk melatih Manchester United menggantikan Ruben Amorim.
Ruben Amorim sendiri telah dipecat lebih dari sepekan lalu, dan Manchester United ditangani pelatih sementara yakni Darren Fletcher, tapi tak sesuai ekspektasi dengan dua laga tanpa menang (sekali imbang, satu kekalahan).
Dengan demikian, kesempatan ini sekaligu menandai kembalinya Carrick ke Manchester United, sebab sebelumnya sempat jadi caretaker juga yakni pada 2021 lalu, namun jenjang karirnya lebih singkat yakni memimpin sebanyak tiga pertandingan saja.
Praktis beban berat sekarang dipikul Carrick. Bahkan, ujian besar sudah menantinya karena Manchester United bakal menghadapi Manchester City di Old Trafford, Sabtu (17/1/2026) mendatang.


