Ngeri! Manchester United Ingin Boyong Jude Bellingham dari Real Madrid

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manchester United sepertinya ingin membangun kekuatan super di musim selanjutnya. Terkini, raksasa Inggris yang tengah melempem itu dikabarkan ingin merekrut bintang Real Madrid berkebangsaan Inggris, Jude Bellingham.

Dengan menyiapkan mahar sebesar 150 juta euro, Setan Merah, menurut laporan Fichajes belum lama ini akan mencoba mendekati Jude Bellingham via jendela transfer musim panas 2026.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Manchester United butuh sosok penyerang bernaluri gol tinggi dan Jude Bellingham dianggap pilihan jitu.

Yup! Sejak kedatangannya ke Santiago Bernabeu pada 2023, eks wondorkid Borussia Dortmund itu terus menggila bareng Los Blancos.

- Advertisement -

Dalam 116 laga di semua ajang kompetisi, tukang gempur yang masih berusia 22 tahun sudah mengepak 43 gol plus 30 assist. Bukan main!

Posisinya di lini tengah juga nyaris tak tergantikan, termasuk pergantian pelatih dari Carlo Ancelotto ke Xabi Alonso.

Red Devils boleh-boleh saja kepincut. Tapi besar kemungkinan mereka akan gigit jari, meski semua kemungkinan bisa saja terjadi di jendela transfer.

Real Madrid, seperti diketahui, masih membutuhkan servis Jude Bellingham. Mengingat usianya yang terbilang masih muda, Jude Bellingham tak ubahnya aset nan sangat berharga bagi Real Madrid.

Selain itu, Jude Bellingham juga sejauh ini masih merasa nyaman menjalani karier di Real Madrid dan belum ada kepikiran untuk ke Premier League.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis