QJMotor Rilis Fort 250 Adventure CBS, Skutik Tangguh Harga 46 Juta

21 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – QJMotor kembali memperkuat komitmennya di pasar roda dua Indonesia dengan menghadirkan Fort 250 Adventure CBS, skutik adventure yang dirancang untuk memberikan kenyamanan berkendara di berbagai kondisi jalan.

President Director QJMOTOR Industry Indonesia, Huang Fei Teng, menegaskan bahwa model ini hadir untuk menjawab kebutuhan pengendara yang ingin tetap bertenaga namun praktis dan mudah dikontrol.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Menurutnya, Fort 250 Adventure CBS membawa sejumlah keunggulan yang membuatnya cocok untuk aktivitas harian maupun perjalanan jauh.

“Kami percaya model ini akan menjadi pilihan ideal bagi mereka yang menginginkan kenyamanan dalam berkendara,” ujarnya dalam keterangan yang dikutip Holopis.com, Minggu (30/11/2025)

- Advertisement -

Salah satunya adalah suspensi yang dapat disetel, sehingga pengendara bisa menyesuaikan tingkat kenyamanannya sesuai kebutuhan.

Kombinasi jok yang lebar dan posisi berkendara ergonomis turut membuat pengalaman berkendara lebih stabil dan rileks.

Sebagai varian standar dari keluarga Fort 250 Adventure, model ini dibekali sistem pengereman Combi Brake System (CBS) yang membantu menyeimbangkan pengereman antara roda depan dan belakang.

Sistem ini dinilai lebih ramah untuk pengendara harian, terutama di wilayah urban yang padat.

QJMotor juga menjelaskan perbedaan versi CBS dan ABS. Varian ABS menggunakan Anti-lock Braking System dengan presisi lebih tinggi serta tubeless spoke rims yang ideal untuk semi-off-road.

Sementara varian CBS memakai velg cast alloy yang lebih ringan dan cocok untuk mobilitas perkotaan. Pada suspensi, versi ABS memakai suspensi belakang tabung, sedangkan CBS menggunakan versi non-tabung yang telah disetel untuk kenyamanan penggunaan sehari-hari.

Untuk pasar Indonesia, Fort 250 Adventure CBS dibanderol Rp46,5 juta OTR Jakarta, hadir dalam dua pilihan warna futuristik: Space Silver dan Interstellar.

Skutik adventure ini disiapkan menjadi opsi menarik bagi pengendara yang mencari kenyamanan, ketangguhan, dan gaya dalam satu paket.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
21 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis