Pertamina Pasok BBM untuk Alat Berat di Lokasi Terdampak Banjir Sumatera

12 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – PT Pertamina (Persero) memberikan andil dalam percepatan penanganan bencana banjir dan longsor di sejumlah wilayah Aceh, Sumatera Barat (Sumbar), dan Sumatera Utara (Sumut).

Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Fahrougi Andriani Sumampouw menyatakan, bahwa pihaknya telah menyalurkan sebanyak 8.000 liter bahan bakar minyak (BBM) jenis Dexlite.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Adapun ribuan liter Dexlite itu digunakan untuk mendukung operasional alat berat yang dikerahkan untuk membuka akses jalan di wilayah Tapanuli dan Sibolga, guna memastikan kegiatan masyarakat tidak terhenti akibat bencana.

“Pasokan bahan bakar ini diharapkan dapat membantu memulihkan aktivitas masyarakat, memudahkan penyaluran bantuan logistik serta pendistribusian BBM dan LPG,” ujar Fahrougi dikutip Holopis.com, Minggu (30/11/2025).

- Advertisement -

Bantuan BBM tersebut dikirim menggunakan jeriken ke sejumlah titik terdampak longsor, terutama di ruas jalan lintas Kabupaten Tapanuli Utara – Tapanuli Tengah – Tapanuli Selatan – Sibolga.

Jalur ini merupakan nadi utama mobilitas masyarakat dan distribusi logistik di kawasan Sumatera bagian utara, yang saat ini tertutup material longsor akibat banjir.

Pengoperasian eskavator dan alat berat menjadi hal krusial untuk membersihkan timbunan tanah bekas longsor dan banjir, agar akses jalan dapat kembali dibuka dan aktivitas warga bisa kembali pulih.

Fahrougi mengungkapkan, bahwa pihaknya di Pertamina selaku perusahaan energi pelat merah senantiasa memberikan dukungan lanjutan apabila dibutuhkan, terutama untuk memastikan jalur logistik kembali normal dan suplai energi ke masyarakat tidak terganggu.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
12 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis