Raisa Kabur dari Wartawan di AMI Awards Gegara Takut Ditanya-tanya

42 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Meskipun tengah melewati proses perceraian, Raisa Andriana masih beraktivitas seperti biasa sebagai salah satu penyanyi populer di tanah air.

Saat menghadiri Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards ke-28, ada momen yang bikin salah fokus saat Raisa tiba-tiba lari dari wartawan sembari sedikit tertawa karena menghindari berbagai pertanyaan terkait kehidupan pribadinya saat ini.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Bahkan, momen itu diunggah Raisa di akun Tiktok pribadinya @raisa6690, dengan nada sedikit bercanda.

Letting my intrusive thought wins (membiarkan pikiran intrusive-ku menang),” tulis Raisa dalam video yang diunggahnya, dikutip Holopis.com, Jum’at (21/11).

- Advertisement -

Raisa mengatakan saat itu ia benar-benar mengikuti kata otaknya, karena tidak mau ditanya-tanya wartawan mengenai persoalan pribadinya. Alhasil, badannya langsung menuruti otak dan bergerak dengan cepat di tengah-tengah acara AMI Awards 2025 tersebut.

“Di otak mikir pengen kabur daripada ditanya-tanya, eh badan langsung gerak,” kata Raisa.

Dalam video yang sudah disukai ratusan ribu orang itu, Raisa awalnya berpose di depan kamera dengan gaun pink serta balitan pita hitam yang membuat gaunnya terlihat semakin lengkap.

Kemudian Raisa langsung memberi salam kepada semua orang dan berlari melewati karpet merah hingga jauh dari sorotan awak media, kecuali dari rekaman pribadinya sendiri. Kolom komentar langsung dipenuhi netizen.

Ada yang mengatakan Raisa memang sengaja mengunggah momen itu duluan sebelum diunggah media lain terlebih dahulu.

@raisa6690

Di otak mikir “pengen kabur daripada ditanya-tanya…” eh badan langsung gerak 🏃🏻‍♀️

♬ Ternyata Tanpamu (Cantik) – Raisa

“Raisa, tidak nunggu di-post orang, gue post sendiri aja,” kata @kaekarw.

Ada yang mengatakan lari Raisa sangat kencang bahkan seperti Cristiano Ronaldo.

“Larinya cepet banget kayak Cristiano Ronaldo,” kata @Uankaisar.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
42 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis